GridPop.ID - Kabar gembira, penerima Kartu Prakerja Gelombang 58 telah resmi diumumkan.
Apakah kamu lolos dalam penerimaan Kartu Prakerja Gelombang 58?
Kalau iya, kamu bisa simak cara menyamungkan e-wallet dan beli pelatihan berikut ini.
Sebagaimana diketahui, penerima Kartu Prakerja Gelombang 58 telah diumumkan pada Rabu 2 Agustus 2023.
Pendaftar Kartu Prakerja Gelombang 58 dinyatakan lolos menjadi penerima jika mendapatkan notifikasi kelolosan melalui SMS dan e-mail.
Selain itu, pengumuman penerima Kartu Prakerja Gelombang 58 juga dapat diketahui dengan cara login pada laman dashboard.prakerja.go.id.
Jika lolos seleksi, situs akan menampilkan tiga video tentang Kartu Prakerja.
Penerima Kartu Prakerja Gelombang 58 harus menonton tiga video tersebut untuk dapat melihat nomor Kartu Prakerja miliknya.
Bagi pendaftar yang belum lolos seleksi Kartu Prakerja Gelombang 58 dapat bergabung di gelombang seleksi berikutnya.
View this post on Instagram
Baca Juga: Mau Dapat Insentif Rp 4,2 Juta? Buruan Daftar Kartu Prakerja Gelombang 51, Simak Caranya Berikut Ini
Sebagai informasi, penerima Kartu Prakerja Gelombang 58 hanya mempunyai waktu selama 15 hari untuk membeli pelatihan pertama.
Jika penerima Gelombang 58 tidak membeli pelatihan pertama sebelum batas waktu tersebut, Kartu Prakerja-nya akan non aktif dan status kepesertaan dicabut.
Selain itu, penerima juga tidak akan dapat mengikuti kembali seleksi Program Kartu Prakerja.
Jika status kepesertaan dicabut, saldo pelatihan akan hangus dan dikembalikan ke Rekening Kas Umum Negara (KUN) yang dipegang oleh Bendahara Umum Negara.
Oleh karena itu, penerima Gelombang 58 harus segera membeli pelatihan pertama Kartu Prakerja.
Namun, sebelum membeli pelatihan pertama, terlebih dahulu penerima Kartu Prakerja Gelombang 58 perlu menyambungkan rekening bank atau e-wallet.
Mengutip laman prakerja.go.id, berikut ini ketentuan menyambungkan rekening bank atau e-wallet dengan akun Kartu Prakerja:
1. Pastikan rekening bank atau e-wallet masih aktif.
2. Jika penerima memilih e-wallet, pastikan telah mempunyai akun e-wallet di salah satu mitra Kartu Prakerja yaitu OVO, LinkAja, GoPay dan DANA.
3. Pastikan nomor HP yang teregistrasi di akun e-wallet sama dengan nomor HP yang teregistrasi di akun Kartu Prakerja.
4. Pastikan akun e-wallet sudah ter-upgrade atau premium, sudah terverifikasi menggunakan KTP dan swafoto.
Baca Juga: Cara Mencairkan Dana Insentif Kartu Prakerja 2023, Ada Beberapa Hal yang Perlu Diperhatikan
Cara Sambungkan Rekening Bank atau E-Wallet ke Akun Prakerja
1. Setelah menonton tiga video tentang Kartu Prakerja, akan muncul tampilan untuk melakukan penyambungan rekening/e-wallet.
Klik 'Sambungkan Sekarang';
2. Jika peserta ingin menyambungkan dengan rekening bank, pilih bank yang diinginkan lalu klik Sambungkan;
3. Masukkan data rekening, pastikan memasukkan data yang benar lalu klik 'Sambungkan';
4. Klik 'Ya, Sambungkan'. Pastikan data rekening yang dimasukkan selalu aktif;
5. Selesai, rekening bank penerima sudah tersambung ke akun Prakerja;
6. Jika peserta memilih e-wallet, pilih e-wallet yang diinginkan lalu klik 'Sambungkan'.
Pastikan nomor HP yang teregistrasi di akun Kartu Prakerja merupakan nomor HP e-wallet yang sudah di-upgrade atau premium;
7. Masukkan nomor HP, pastikan memasukkan data yang benar lalu klik 'Sambungkan';
8. Klik 'Ya, Sambungkan' dan pastikan data nomor HP yang dimasukkan selalu aktif;
9. Masukkan nomor OTP yang telah dikirimkan via SMS ke nomor HP;
10. Jika salah memasukkan OTP lebih dari tiga kali, tunggu dan coba kembali setelah satu jam untuk mengirimkan ulang OTP yang benar;
11. Selanjutnya, masukkan security code akun e-wallet yang dipilih untuk disambungkan;
12. Selesai, akun e-wallet berhasil tersambung ke akun Prakerja.
Setelah berhasil menyambungkan rekening bank atau e-wallet ke akun Prakerja, penerima dapat menggunakan saldo untuk membeli pelatihan di berbagai mitra Kartu Prakerja.
Jenis Pelatihan Kartu Prakerja
Berikut ini tiga jenis pelatihan yang dapat dibeli penerima Kartu Prakerja Gelombang 58:
Ada 3 jenis pelatihan yang tersedia:
1. Pelatihan Online
Pelatihan online menggunakan perangkat digital, seperti komputer dan ponsel pintar yang terkoneksi ke jaringan internet.
Pelatihan ini tidak perlu tatap muka di lokasi fisik dan dapat dilakukan di mana saja sesuai jadwal yang dipilih.
Contoh pelatihan online adalah webinar dan LMS (Learning Management System).
2. Pelatihan Offline
Pelatihan offline dilakukan secara tatap muka di lokasi dan jadwalnya sudah ditentukan oleh lembaga pelatihan.
3. Pelatihan Bauran
Pelatihan bauran merupakan penggabungan antara metode pelatihan online dan pelatihan offline, sehingga perlu ada perangkat digital yang terkoneksi ke jaringan internet.
Peserta pelatihan bauran juga harus datang ke sesuai jadwal dan lokasi yang sudah ditentukan oleh lembaga pelatihan.
Artikel ini telah tayang di TribunPalu.com dengan judul "Penerima Kartu Prakerja Gelombang 58 Sudah Diumumkan, Ini Cara Sambungkan e Wallet hingga Pelatihan"
Prakerja Baca Juga: Lolos Kartu Prakerja? Begini Cara Reedem Kode Voucher Agar Bisa Ikut Pelatihan
(*)
Source | : | TribunPalu.com |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Helna Estalansa |
Komentar