Tak sampai di situ, Kaesang turut mengucapkan terima kasih kepada sang istri yang sudah menyiapkan busananya.
"Saya mau mengucapkan terima kasih untuk istri saya yang sudah mempersiapkan semua ini berbulan-bulan sebelom acara," tulis Kaesang.
Alasan Kaesang Kenakan Busana Kawasaran, Minahasa
Mengutip Kompas.com, Erina menjelaskan alasan dirinya dan Kaesang mengenakan baju adat dari Minahasa.
Menurut Erina, baju adat ini adalah lambang penghormatan kepada para Waraney atau ksatria yang melawan penjajah.
"Kawasaran adalah tradisi leluhur Suku Minahasa Sulawesi Utara dan merupakan tarian Ksatria Minahasa yang disebut "Waraney," tulis Erina dilansir dari TribunSumsel.com, Jumat.
Erina juga menambahkan, Kawasaran biasanya dilakukan untuk menjalankan ritual Mahsasau.
"Kawasaran "kawak" yang berarti "melindungi" dan "asaran" yang berarti "sama atau berlaku seperti" artinya, Kawasaran menjadi sama seperti leluhur di masa lalu, menjadi pelindung tanah, pelindung negeri, pelindung kehidupan," tulis Erina.
Para Pemenang Pakaian Adat Terbaik di HUT RI ke-78 di Istana Negara
1. Raja Amarasi, pakaian adat Nusa Tenggara Timur (NTT)
2. Gretty, pakaian adat Bengkulu
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar