"Jadi ayah sama bunda itu punya impian yang sama pengin nikah di Bali," ujar Ruben Onsu, dikutip Kompas.com dari kanal YouTube The Onsu Family, Jumat (23/10/2020).
Sementara soal tanggal, Ruben Onsu memiliki sebuah alasan mengharukan.
"Pernikahannya itu tepat di 22 Oktober ini, di mana itu tanggal lahir mamanya ayah, tanggal 22 Oktober," ucap Ruben.
Karena sang ibunda telah tiada, Ruben memilih tanggal ulang tahun ibundanya sebagai tanggal pernikahan.
"Jadi kenapa ayah milih tanggal itu karena beliau kan enggak akan mungkin hadir, sudah tidak ada kan, ayah menikah di tanggal ulang tahunnya," tutur Ruben. GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Sosok.id |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar