Diketahui, Ferdinand Malambae berasal dari Kampung Likuang Kecamatan Tabukan Utara (Tabut), Kabupaten Kepulauan Sangihe.
Ia merupakan anak dari pasangan Jefri Malambae tukang Bentor dan Dalima Salenda (Alma).
Ferdinand Malambae diketahui dilantik menjadi anggota Bintara PTU TA 2021 pada 22 Desember tahun 2021 oleh Kapolda Sulut Irjen Pol Mulyanto.
Pria yang akrab disapa Edo ini dikenal cukup aktif dalam bermain sosial media.
Terbukti, ia memiliki kanal Youtube dengan 421 subscriber.
Selain itu, pada akun Tiktoknya, followers Edo juga sudah mencapai 398,9 ribu orang, dengan total like seluruh video capai 5,5 juta.
Dalam unggahan Tiktoknya, polisi Minahasa Utara juga kerap membagikan aktifitas sosial membantu sesama.
Selain itu, ia juga tak jarang kerap memberikan tantangan random kepada orang yang ditemuinya.
Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul "VIRAL Polisi di Minahasa Beri Kejutan Ultah Untuk Tahanan: Bawa 4 Kotak Pizza, Tiup Lilin Dalam Sel"
GridPop.ID (*)
Source | : | Tribun Style |
Penulis | : | Veronica S |
Editor | : | Veronica S |
Komentar