GridPop.ID - Masa subur seorang wanita bisa dilihat dari beberapa tanda.
Mengetahui masa subur wanita menjadi salah satu cara untuk bisa merencanakan kehamilan.
Dalam artikel ini kita akan membahas seputar tanda-tanda masa subur seorang wanita.
Dilansir dari Kompas.com, disebutkan beberapa tanda masa subur wanita berikut ini:
Peningkatan gairah seks ini terjadi karena adanya lonjakan hormon estrogen dan luteinizing.
Hormon estrogen meningkatkan aliran darah ke panggul, sedangkan hormon luteinizing merangsang produksi testosteron. Keduanya bisa meningkatkan hasrat seksual.
Perubahan suhu tubuh
Selama ovulasi, suhu basal tubuh wanita akan meningkat. Suhu basal tubuh adalah suhu tubuh saat istirahat.
Setelah ovarium melepaskan sel telur, suhu basal tubuh akan naik sekitar 0,3 hingga 0,6 derajat Celcius. Suhu ini tetap pada tingkatan ini hingga akhir siklus menstruasi wanita.
Memantau dan melacak suhu basal tubuh akan membantu mengidentifikasi pola menstruasi, dan memprediksi ovulasi untuk siklus menstruasi di masa yang akan datang.
Baca Juga: 8 Cara Hubungan Intim Agar Istri Cepat Hamil dalam Waktu Satu Minggu
Hal ini dapat memudahkan Anda mengetahui hari apa seorang wanita berada di fase paling subur, yang tentunya meningkatkan peluang hamil.
Payudara jadi lebih lembut
Hormon yang diproduksi tubuh Anda setelah ovulasi menyebabkan payudara terasa lembut saat disentuh.
Keputihan
Saat memasuki masa subur, wanita mengalami keputihan. Keputihan yang keluar biasanya being, encer, dan licin.
Konsistensi cairan keputihan yang keluar bisa mirip dengan putih telur mentah.
Nah, cairan keputihan ini bisa memungkinkan sperma untuk melakukan perjalanan ke leher rahim secara efisien, sehingga meningkatkan peluang pembuahan.
Setelah ovulasi, keputihan yang keluar akan menjadi lebih kental sehingga meyulitkan sperma untuk mencapai sel telur.
Cara hubungan intim cepat hamil dalam 1 minggu
Apakah ada cara agar cepat hamil dalam waktu 1 minggu? Tentu saja ada.
Melansir Verywell Mind, metode nomor satu adalah berhubungan intim setidaknya dua hari sekali selama masa subur kamu.
Baca Juga: Benarkah Jenis Kelamin Bayi Bisa Ditentukan dari Waktu Pasutri Melakukan Hubungan Intim?
Beberapa pasangan akan hamil setelah mencoba selama satu atau dua bulan.
Tapi, untuk sebagian besar, butuh waktu lebih lama.
1. Banyak Berhubungan Intim
Cara agar cepat hamil dalam waktu 1 minggu yang pertaman adalah sering berhubungan intim selama sebulan penuh.
Setiap hari atau setiap dua hari adalah jumlah yang baik.
2. Maksimalkan Peluang
Kamu mungkin bisa hamil lebih cepat jika kamu mengoptimalkan seks konsepsi kamu, yang mencakup hal-hal seperti waktu, frekuensi, dan pemahaman kapan dalam siklus kamu kemungkinan besar kamu akan hamil.
3. Tingkatkan Kesuburan
Cara agar cepat hamil dalam waktu 1 minggu berikutnya adalah dengan meningkatkan kesuburan wanita maupun pria.
Dalam jangka pendek, ada beberapa hal (banyak di antaranya mungkin sudah jelas) yang dapat dilakukan—dan tidak dilakukan—untuk meningkatkan peluang hamil.
4. Jangan gunakan pelumas
Baca Juga: 4 Tips agar Cepat Hamil Menurut dr Boyke, Salah Satunya Hubungan Intim pada Masa Subur
Meskipun dapat membuat kamu merasa lebih nyaman saat berhubungan seks, beberapa pelumas dapat membuat sperma lebih mungkin mati sebelum mencapai sel telur.
5. Jangan melakukan douching setelah berhubungan seks
Douching setelah berhubungan seks dapat menyabotase peluang kamu untuk hamil.
Terlebih lagi, itu juga dapat membuat kamu berisiko terkena infeksi panggul — itulah sebabnya kebanyakan dokter menyarankan untuk tidak melakukannya, bahkan jika kamu tidak secara aktif mencoba untuk hamil.
GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Verrywellmind |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar