GridPop.ID - Pernikahan tentu saja diharapkan terjadi sekali seumur hidup dengan pasangan yang dicintai.
Sebelum menikah, hendaknya melakukan persiapan matang.
Melansir dari laman kompas.com, salah satu persiapan sebelum menikah adalah selain fisik, kondisi mental juga diperlukan dalam membina keluarga.
Kondisi kesiapan mental ini masih berkaitan dengan usia.
Tidak bisa dipungkiri kalau semakin matang usia, biasanya kondisi mental yang dimiliki lebih matang dan stabil.
Pesiapan mental sangat dibutuhkan karena dalam berkeluarga tentu ada begitu banyak tantangan dan permasalahan yang harus dihadapi.
Dalam menghadapi tantangan rumah tangga, dibutuhkan kondisi mental yang matang agar mampu mengatasinya dengan baik.
Pasalnya jika kondisi mental tak baik, bisa saja rumah tangga akan hancur seperti pasangan ini.
Semua bermula karena terburu-buru menikah padahal baru kenal.
Melansir dari laman intisari.id, seorang suami alami kisah mengejutkan dalam hidupnya setelah sebulan berkenalan dengan wanita lalu menikahiya.
Hal ini dialami oleh seorang pria bernama Jirayouth Theanboocha (25) asal Thailand.
Baca Juga: Bikin Kena Mental! Ini Dia 5 Dampak Mengerikan dari Perselingkuhan bagi Pasutri
Source | : | Kompas.com,intisari,Eva.vn |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar