GridPop.ID - Istilah baru sering kali muncul di media sosial hingga ada yang beberapa kata viral di TikTok.
Seperti misalnya, kata bacrit.
Ya, belum lama ini istilah baru seperti bacrit viral di TikTok.
Istilah itu puun kemudian menjadi bahasa gaul.
Penasaran apa arti bacrit? Simak penjelasan berikut ini!
Kata bacrit merupakan akronim dari "Banyak Cerita".
Istilah itu didefenisikan kepada orang yang hanya pandai bicara dan kerap bersilat lidah.
Istilah ini kerap diucapkan dalam bahasa gaul di Sumatera dan Jawa.
Namun karena derasnya arus komunikasi di media sosial, kata bacrit telah menjadi bahasa gaul di kalangan netizen.
Kini istilah bacrit bisa digunakan ke hal yang lebih luas lagi.
Dalam pergaulan, bacrit dapat dipakai untuk kata umpatan kepada teman yang suka mengingkari janji.
Namun jangan gunakan kata ini dalam pergaulan formal lantaran berkonotasi negatif.
Bahasa gaul lainnya
Istilah baru terus bermunculan seiring berkembangnya media sosial.
Baru-baru ini istilah outgoing kerap diucapkan oleh publik figur.
Namun bagi masyarakat awam, istilah outgoing masih asing di telinga.
Outgoing adalah tipe kepribadian seseorang yang terbuka, ramah dan responsif.
Kepribadian tipe ini sangat disukai oleh semua orang dan membuatnya populer.
Outgoing juga disamakan dengan ekstrovert, antonim dari introvert.
Orang yang memiliki tipe outgoing terlihat dengan caranya bersosialisasi.
Sikapnya yang supel membuat ia mudah untuk mendapatkan teman dari berbagai kalangan.
Orang yang memiliki kepribadian outgoing dianggap keren dan santai.
Apa Arti Sepuh Istilah Viral TikTok? Bahasa Jawa Dipakai Anak Gaul, Sering Sliweran di FYP
Sering sliweran di FYP, jangan sampai tak tahu arti kata sepuh!
Kata sepuh sedang viral di sosmed seperti TikTok.
Apa makna kata sepuh sebenarnya?
Sepuh belakangan ini menjadi kata yang viral di TikTok dan media sosial lainnya.
Istilah ini memiliki arti "tua", dan digunakan untuk menyebut seseorang maupun benda yang sudah berumur.
Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) kata "Sepuh" artinya campuran bahan-bahan yang dipakai untuk membuat warna emas tua.
Dalam arti lain, sepuh adalah cara mengeraskan sabit atau pisau dengan membakar kemudian mencelupkannya ke dalam air.
Masih dari Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) daring, sepuh merupakan kosa kata bahasa Jawa yang artinya adalah tua.
Sedangkan dalam bahasa gaul kata ini memiliki arti orang yang sudah berpengalaman atau memiliki kemampuan yang hebat di bidangnya.
Di media sosial kata ini biasanya digunakan untuk memuji orang yang hebat atau punya kemampuan diatas rata-rata, seperti orang yang hebat dalam bermain game, orang yang sangat berprestasi, dan lain sebagainya.
Kosa kata ini digunakan dalam berbagai kalimat, seperti contoh di bawah ini.
1. Wah jago banget sih, sungkem dulu sama sepuh.
2. Semakin sepuh seseorang semakin mendekati inti bumi merendahnya.
3. Ngeri sepuh, gambarnya bagus banget, mau dong diajarin.
4. Mana ada gue sepuh, cuma kebetulan kok aslinya biasa aja.
5. Awas ada sepuh, kita sungkem dulu.
@garrilla666 Replying to @garrilla666 ♬ original sound - Edgar????
6. Aku mah masih pemula puh, belum jago banget.
7. Ajarin aku dong puh, biar hebat kayak sepuh.
8. Sedang Mencatat ilmu tingkat tinggi para sepuh.
9. Selalu merendah padahal aslinya sepuh
Bahasa gaul inipun ramai digunakan di TikTok dan media sosial lainnya, baik dalam bentuk caption hingga video atau gambar.
Seperti contoh unggahan akun TikTok berikut ini.
Dari contoh tersebut, sepuh adalah sebutan untuk orang yang sudah tua atau orang yang dihormati karena sudah berusia lanjut.
Jadi jangan sampai tidak tahu dengan arti kata sepuh dalam bahasa gaul.
Itulah penjelasan mengenai arti kata sepuh yang populer di TikTok dan media sosial lainnya.
Artikel ini telah tayang di Tribuntrends.com dengan judul "Apa Arti Bacrit Istilah Viral di TikTok? Bahasa Gaul Lagi Hits Dipakai Anak Muda, Ini Maknanya"
(*)
Source | : | TribunTrends.com |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Helna Estalansa |
Komentar