GridPop.ID - Sosok pria bernama Mustofa pria asal Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor tengah viral di media sosial.
Pasalnya istrinya yang bernama Fitri Sandayani menghilang sejak 1 Oktober 2023.
Padahal Mustofa dan Fitri baru menikah selama satu bulan.
Dalam kurun waktu tersebut, Mustofa juga mengakui dirinya sama sekali belum menyentuh istrinya.
"Nggak kepikiran ke situ (ibaratnya) saya pulang kerja aja udah cape. Boro-boro mikirin gituan (hubungan suami istri)," aku Mustofa dilansir dari TribunnewsBogor.com.
Diketahui pasca menikah keduanya tinggal di rumah orang tua Mustofa.
Selain itu, Mustofa juga kerap kali mengalah untuk kebaikan rumah tangganya.
Fitri Sandayani yang tertutup dengan suami, membuat ia seenaknya di media sosial.
"Saya juga gatau dia sering chatan sama siapa. Tapi, saya sering tau kalau dia video call sama temen cewenya," jelas Mustofa.
Baca Juga: Istri Pilih Mantan Kekasih hingga Nekat Kabur setelah Akad, Suami Ikhlas Pilih Cerai
"Semua di privasi oleh istri saya. Jadi saya susah. Tapi, sih saya orangnya ga mau ambil pusing kalau saya. Jadi gamasalah juga," tambahnya.
Bahkan Mustofa menyebut sang istri menawarkan kopi padanya melalui WA.
Source | : | Kompas.com,TribunnewsBogor.com |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar