Ternyata, banyak netizen lain yang juga memiliki kucing hobi memakan seledri.
"Akhirnya kucingku enggak sendiri dan menemukan kucing lain yang mabu karena seledri," tulis seorang netizen di kolom komentar.
"Kucing gua juga gitu woiii," kata netizen lainnya.
"Kucing gua lebih suka ngefly ama daun seledri daripada catnip," timpal netizen lainnya.
Lantas apakah memberikan daun seledri bisa membahayakan kucing?
Penjelasan Dokter Hewan
Dokter hewan Universitas Nusa Cendana (Undana) Aji Winarso menjelaskan, kucing boleh-boleh saja memakan daun seledri karena tidak membahayakan.
"Tanaman itu tidak berbahaya bagi kucing," ujar Aji pada Minggu (15/10/2023), dikutip dari Kompas.com.
Menurut Aji, kucing memang biasanya memiliki tanaman kesukaan tertentu.
Adapun, daun seledri sendiri memiliki senyawa yang mirip dengan senyawa yang terdapat pada tanaman catnip maupun catmint.
Source | : | TribunJabar.id |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Helna Estalansa |
Komentar