30. “Dakwah dengan cara memusuhi ibarat orang membangun kota, tetapi merobohkan istananya.” - KH Hasyim Asyari
Baca Juga: Cocok Dikirim di Malam Minggu, Berikut 20 Quotes Manis untuk Merayu Kekasih
31. “Hendaknya segera mempergunakan masa muda dan umurnya untuk memperoleh ilmu, tanpa terpedaya oleh rayuan “menunda-nunda” dan “berangan-angan panjang”, sebab setiap detik yang terlewatkan dari umur tidak akan tergantikan." - KH Hasyim Asyari
32. “Meninggalkan pergaulan karena hal itu merupakan hal terpenting yang seyogyanya di lakukan pencari ilmu, terutama pergaulan dengan lain jenis dan ketika pergaulan lebih banyak-main-mainnya dan tidak mendewasakan pikiran.” - KH Hasyim Asyari
33. “Janganlah hal-hal sepele menyebabkan kalian bercerai-berai, bertengkar. dan bermusuhan." - KH Hasyim Asyari
34. “Menyiarkan agama islam itu dengan kebaikan. Lemah lembut. Karena bahwasannya Islam adalah rahmatan lil alamin." - KH Hasyim Asyari
35. “Bahwasannya Al-Qur’an dan Hadist adalah pedoman dan rujukan bagi muslimin, hal itu benar adanya. Namun, memahami Al-Qur’an dan Hadist tanpa mempertimbangkan pendapat para ulama adalah sulit atau bahkan tidak bisa.” - KH Hasyim Asyari
36. “Bersikap wara’ (menjauhi perkara yang syubhat ‘tidak jelas‘ halal haramnya) dan berhati-hati dalam segala hal.” - KH Hasyim Asyari
37. “Makan dan minum sedikit. Kenyang hanya akan mencegah ibadah dan bikin badan berat untuk belajar.” - KH Hasyim Asyari
38. “Seorang santri hendaknya membersihkan hatinya dari segala hal yang dapat mengotorinya seperti dendam, dengki, keyakinan yang sesat dan perangai yang buruk." - KH Hasyim Asyari
39. “Sesungguhnya perpecahan, pertikaian, saling menghina dan fanatik madzhab adalah musibah yang nyata dan kerugian yang besar." - KH Hasyim Asyari
40. “Gunakan masa muda dan umurmu untuk memperoleh ilmu. Jangan mau terpedaya oleh rayuan menunda-nunda dan berangan-angan panjang, sebab setiap detik umur yang terlewatkan dari umur tidak akan tergantikan.” - KH Hasyim Asyari.
GridPop.ID (*)
Baca Juga: Kumpulan Quotes Inspiratif Keanu Reeves tentang Hidup dan Kebaikan, Cocok Jadi Motivasi
Source | : | tribunnews,TribunJabar |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar