GridPop.ID - Salah satu istilah terkini yang viral di TikTok adalah "Dorothea."
Mungkin kamu telah melihat atau mendengar istilah ini dalam video, komentar, atau konten TikTok yang sedang booming.
Tetapi apakah sebenarnya arti dari "Dorothea" dan darimana asal mula istilah ini?
Artikel ini akan menjelaskan makna dan asal-usul istilah "Dorothea" yang sedang viral di TikTok.
Ternyata istilah ini viral bermula dari lagu Taylor Swift berjudul Dorothea.
Lantas, apa arti istilah Dorothea? Simak penjelasannya berikut ini!
Agar tak ketinggalan dengan kata-kata kekinian, pahami apa itu Dorothea dalam Bahasa Gaul di Tiktok.
Penjelasan apa itu Dorothea dalam Bahasa Gaul di Tiktok kerap disebut-sebut menjadi trend di TikTok yang ternyata berkaitan dengan sahabat sekarang atau pernah menjadi sahabat.
Dorothea ini istilah dari yang bermula dari lagu Taylor Swift berjudul Dorothea yang menceritakan seseorang yang merindukan sahabatnya bernama Dorothea yang ingin meninggalkan kota kecil mereka untuk mengejar mimpinya.
Maka, dari itu karena lagu Taylor Swift inilah yang mulai viral penyebutan dorothea yang menjadi trend sekarang.
Dorothea ini memiliki arti perasaan seseorang yang menyebutkan bahwa persahabatannya yang sudah berjarak jauh dan jarang untuk bersama lagi karena keadaan sibuk masing-masing.
Baca Juga: VIRAL Bocah Laki-laki Gagalkan Aksi Pencopet Sendirian, Warganet: Bocil Kematian Beraksi
Source | : | TribunTrends.com |
Penulis | : | Grid. |
Editor | : | Helna Estalansa |
Komentar