GridPop.ID - Salah satu masalah dalam hubungan intim yaitu sperma cepat keluar.
Keintiman dengan pasangan pun berkurang lantaran hubungan seks tidak bisa bertahan lama akibat sperma cepat keluar.
Melansir Kompas Health, berikut penyebab hingga cara mengatasi sperma cepat keluar.
Penyebab Sperma Cepat Keluar
Sperma cepat keluar dalam dunia medis dikenal dengan istilah ejakulasi dini.
Ejakulasi dini terjadi saat air mani keluar dari penis pria (ejakulasi) lebih cepat dari yang diinginkan ketika bercinta, dilansir dari Mayo Clinic.
Pria dapat dikatakan mengalami ejakulasi dini ketika sperma keluar hanya dalam waktu seatu hingga tiga menit setelah penetrasi.
Pria yang tidak mampu menunda ejakulasi saat bercinta hingga menganggu keintiman seksual juga bisa dikatakan mengalami ejakulasi dini.
Ejakulasi yang bisa menjadi penyebab sperma keluar cepat terjadi karena adanya masalah fisik dan psikis, dilandir dari Cleveland Clinic.
Masalah fisik yang bisa memicu ejakulasi dini, antara lain adalah gangguan hormonal dan penis yang ekstra sensitif terhadap rangsangan.
Selain itu juga karena peradangan yang terjadi pada prostat atau uretra.
Baca Juga: Biar Gak Kaku di Malam Pertama, Manten Anyar Wajib Coba Beragam Posisi Hubungan Intim Berikut
Adapun masalah psikis yang dapat memicu ejakulasi dini yaitu kecemasan, depresi dan stres.
Cara Mengatasi Ejakulasi Dini
Pengobatan ejakulasi dini yang menyebabkan sperma keluar lebih cepat dilakukan berdasarkan penyebabnya sebagaimana dilansir dari NHS.
Jika ejakulasi terjadi karena penis yang terlalu sensitif, Anda bisa mencoba berhubungan seks menggunakan kondom yang tebal.
Ada juga bisa mengambil napas dalam-dalam untuk mematikan refleks ejakulasi sebentar.
Lalu jika ejakulasi dini disebabkan oleh kondisi fisik, temukan terlebih dulu masalah fisik penyebabnya dengan berkonultasi ke dokter.
Penjelasan dr Dina Oktaviani Soal Ejakulasi Dini
Melansir Tribun Medan, Pakar Estetik dan Anti-Aging Dokter Dina Oktaviani M. Biomed (AAM) beberapa solusi mudah untuk mengatasi ejakulasi dini.
"Gimana dok baru kegesek udah cuuurrr," tanya netizen.
Ia lantas menyarankan agar para pria dengan kondisi demikian rajin berolahraga dan menjaga kebugaran tubuh.
Termasuk dengan berolahraga guna memastikan mereka berada dalam kondisi prima ketika berhubungan intim.
Baca Juga: Benarkah Sunat pada Pria Berpengaruh pada Kenyaman Istri saat Hubungan Intim? Begini Kata dr Boyke
"Wah harus rajin latihan nih, yuk bisa yuk," jawab Dokter Dina dilansir dari unggahannya di Instagram @dr.dinasyah88
Selain itu, ia menyarankan untuk mencoba senam kegel untuk melatih otot panggul bawah dan organ intim.
Otot panggul bagian bawah terletak di area selangkangan, dan tepatnya adalah otot yang digunakan untuk mengontrol kecepatan buang air kecil.
Senam kegel telah terbukti mampu mengatasi berbagai masalah di sekitar panggul dan organ intim jika dilakukan secara rutin dan konsisten.
Selain itu, dr Dina menganjurkan agar para pria sering melakukan hubungan seks dengan pasangan sahnya.
"Boleh pakai kondom untuk membantu mengurangi gesekan," tulisnya.
Tips lainnya yakni dengan menjaga pola hidup seimbang dan konsumsi makanan sehat.
"Jangan merokok, jangan minum alkohol, dan jangan begadang. Jangan lupa konsumsi makanan sehat," tutupnya.
GridPop.ID (*)
Source | : | Tribun Medan,Kompas Health |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar