GridPop.ID - Sederet kerajaan pernah berjaya jauh sebelum negara Republik Indonesia berdiri.
Beberapa kerajaan yang pernah berjaya diantaranya bercorak Buddha, Hindu, hingga Islam seperti Kerajaan Majapahit, Kerajaan Sriwijaya, dan Kerajaan Tarumanegara.
Kerajaan-kerajaan tersebut kini sudah banyak yang runtuh hingga menyisakan sejarah dan peninggalan yang tidak ternilai harganya.
Kendati demikian, ada kerajaan-kerajaan yang masih berdiri kokoh sampai saat ini di wilayah Indonesia.
Meskipun kerajaan yang berdiri saat ini tidak berdaulat seperti zaman dulu, fisiknya masih ada dan diketahui tetap dipimpin oleh seorang raja.
Ada 10 kerajaan Indonesia yang masih berdiri adalah:
Kesultanan Yogyakarta atau Keraton Yogyakarta adalah istana Kesultanan Ngayogyakarta Hadiningrat yang masih aktif sampai saat ini.
Keraton Yogyakarta didirikan oleh Sri Sultan Hamengkubuwono I pada 1755 silam, setelah Kerajaan Mataram Islam terpecah menjadi dua.
Adapun fungsi Kesultanan Yogyakarta adalah sebagai tempat tinggal para raja. Selain itu, kompleks keraton ini juga dijadikan sebagai objek wisata bersejarah.
Keraton Yogyakarta berlokasi di Kecamatan Kraton, Kota Yogyakarta.
Baca Juga: Padahal Pasangannya Bekerja di Tempat yang Sama, Dua Perwira Polda Bali Ini Malah Ketahuan Selingkuh
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Veronica S |
Editor | : | Veronica S |
Komentar