GridPop.ID - Viral di TikTok jilbab mahasiswi tersangkut di behel gigi saat jam kuliah.
Mungkin awalnya mahasiswi ini hanya bercanda dengan temannya.
Sontak saja ia mendadak panik, terlebih bu dosen masih ada di dalam kelas.
Melansir Tribun Seleb, video kejadian ini viral usai diunggah akun TikTok @hhaeyoww.
Mahasiswi berhijab pink ini kemudian berusaha minta bantuan kepada temannya yang duduk di belakang.
Sebelumnya teman yang disebelahnya terlihat sudah membantu tapi gagal.
Tapi ketika menoleh ke belakang, sang teman malah bercanda untuk menarik jilbab yang nyangkut tersebut.
Dikira bisa membantu, nyatanya sang teman kembali gagal memberikan pertolongan.
Si teman lantas menyalakan senter di ponselnya.
Kemudian ia berusaha menerangi bagian jilbab yang nyangkut tersebut.
Suasana di sekitar layaknya kelas pada umumnya.
Baca Juga: 5 Cara Mengatasi Gigi Kuning Usai Pakai Behel, Dijamin Gak Malu Lagi Buat Senyum Lebar
Dosen menjelaskan di depan, sedangkan para teman yang lain masih fokus mendengarkan penjelasan tersebut.
Dalam keterangan video disebutkan bahwa peristiwa tak terduga itu terjadi di Kampus Institut Pertanian Bogor (IPB) Dramaga, Bogor, Jawa Barat.
"Hidup lagi capek-capeknya malah jilbab nyangkut di behel,” tulis dalam videonya.
Unggahan tersebut menuai beragam reaksi dari netizen.
"Aduh behel gue pernah nyangkut di kerudung temen emak gue," tulis netizen A.
"Behel gue juga pernah nyangkut di baju nikah temen gue yang lagi nikah," tulis netizen B.
"aku pernah pas mandi..ngelap badan handuknya nyangkut di behel," tulis netizen C.
"YA ALLAH MBAK BISA BISANYA," tulis netizen D.
@hhaeyoww selucu dunia
♬ DJ SENAM PRAMUKA JJ KANE - YT : DJ Nansuya
Kondisi yang Tidak Dianjurkan untuk Pasang Behel
Melansir Tribun Video, ada sejumlah kondisi yang tidak dianjurkan untuk melakukan pemasangan behel, misalnya pasien datang dengan kondisi gigi yang kotor.
Biasanya dokter gigi tidak menganjurkan untuk dilakukan pemasangan behel secara langsung dalam kondisi tersebut.
Baca Juga: 3 Risiko Pasang Behel yang Perlu Kalian Tahu, Begini Kata Dokter
Hal ini disampaikan oleh Dokter Gigi Spesialis Ortodonti, Dr. drg. Eddy Heriyanto Habar, Sp.Ort (K) yang dilansir Tribunhealth.com dalam tayangan YouTube Tribun Health program Beauty Health edisi 14 Oktober 2021.
Dokter mengatakan, perlu memberikan edukasi kepada pasien bahwa giginya tidak bersih.
Sebab kondisi tersebut jika dipasang behel maka akan membuat gigi jadi lebih kotor.
Hal ini dikarenakan gigi menjadi lebih sulit dibersihkan.
Biasanya dokter gigi menyarankan kepada pasien untuk melakukan pembersihan gigi dengan baik, menjelaskan cara membersihkan gigi, cara pemilihan sikat gigi yang baik, dan metode menyikat gigi yang benar.
Setelah 2 minggu pasien akan dievaluasi kembali, apakah ada peningkatan kebersihan giginya.
Jika ada kerusakan yang terjadi akibat adanya kelainan pada penyangga gigi seperti karang gigi, radang gusi, biasanya dokter akan mengirim terlebih dahulu ke ahli gusi untuk dilakukan perbaikan atau menormalkan kondisi giginya yang goyang.
Ketika ahli gusi sudah menyatakan boleh dilakukan perawatan behel, maka dokter gigi dapat melanjutkan pemasangan behel.
Kondisi lain yang tidak dianjurkan memasang behel gigi yaitu apabila pasien menderita penyakit-penyakit generatif, seperti diabetel melitus.
GridPop.ID (*)
Source | : | Tribun Seleb,Tribun Video |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar