GridPop.ID - Viral di TikTok spanduk bertuliskan larangan tuyul dilarang beraksi.
Baru-baru ini media sosial dihebohkan dengan postingan soal keresahan warga Ciamis terkait adanya tuyul.
Pasalnya sejumlah warga merasa dirugikan usai kehilangan uang secara misterius.
Diketahui peristiwa ini terjadi di Dusun Cibubuhan, Ciamis, Jawa Barat.
Bak sudah jengah dengan adanya tuyul yang berkeliaran, mereka sampai membuat spanduk larangan.
Videonya viral usai diunggah oleh akun TikTok @planetkomedii pada, Senin (4/12/2023).
Terekam sejumlah warga dan karang taruna setempat memasang spanduk berwarna biru.
Mereka memasang spanduk bertuliskan "Tuyul Dilarang Beroperasi".
Warga melakukan aksi ini lantaran sudah jengah merasakan keresahan ini sejak dua hingga tiga tahun belakangan.
Hal tersebut dibeberkan oleh Wahyu Maulana Sidik selaku ketua Karang Taruna Cibubuhan.
“Sekitar dua tahun tiga tahunan lah, karena sudah resah aja jengkel,” ungkapnya.
Baca Juga: Punya 3 Kakak Laki-laki, Balita Ini Didandani Jadi Tuyul, Videonya Tuai Pro Kontra
Source | : | TikTok |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar