GridPop.ID - Viral di TikTok sebuah rumah yang mendadak diserbu oleh ribuan ulat bulu.
Video viral di TikTok ini diketahui terjadi di Wonogiri, Jawa Tengah.
Dalam video viral tersebut tampak ribuan ulat bulu berkeliling di bagian teras rumah seorang warga ini.
Melansir dari Banjarmasin Post, ulat-ulat tersebut diduga muncul dari pohon jati yang tumbuh di sekitar rumah.
Kejadian mengerikan ini menjadi viral di TikTok setelah diunggah oleh akun @astrissambudy pada Sabtu (16/12/2023).
Dalam video yang beredar, terlihat ulat bulu berwarna hitam dengan panjang sekitar 2 cm mengerubungi teras rumah warga.
Tubuh ulat tersebut ditumbuhi bulu-bulu kecil hingga ke bagian bawah.
Ribuan ulat bulu itu berkeliaran di sekitar teras dan menyebar di berbagai perabotan seperti dinding, pot bunga, kardus, hingga pagar rumah.
Pemilik rumah mengungkapkan kekagetannya, "Eh, sampai sana ku lihat dinding ku jadi hitam, ini uler-uler semua."
Ribuan ulat tersebut berasal dari kebun pohon jati yang berada di samping rumah.
Ia menyadari bahwa tinggal di pinggir memiliki risiko seperti ini.
Source | : | Banjarmasin Post,TikTok |
Penulis | : | Helna Estalansa |
Editor | : | Helna Estalansa |
Komentar