GridPop.ID - Tiara Andini baru saja merilis lagu terbarunya.
Penyanyi cantik bersuara merdu ini merilis lagu baru dengan judul 'ngeluwihi'.
Sontak saja, kata 'ngeluwihi' langsung viral di TikTok.
Lalu apa arti kata 'ngeluwihi'?
Ngeluwihi sendiri merupakan kata dari Bahasa Jawa.
'Ngeluwihi' dalam Bahasa Jawa dapat diartikan sebagai melebihi.
Berikut ini adalah contoh kalimatnya:
"Prestasi saka siswa iki ngeluwihi standar sing ditetepake."
(Prestasi dari siswa ini melebihi standar yang ditetapkan.)
Baca Juga: Diidap Fuji, Ini Arti Istilah ADHD Nama Gangguan Mental yang Viral di TikTok
Sebagai tambahan yang mengutip dari laman Grid.Id, video klip lagu baru Tiara Andini yang berjudul Ngeluwihi ini sudah resmi dirilis pada 5 Januari 2024.
Dalam video klip tersebut, Tiara membawakan koreografi sederhana.
Ia juga tampil mengenakan outfit megah layaknya putri kerajaan Jawa Kuno.
Meski awal lagu menggunakan bahasa Jawa, untuk chorus hingga rap semuanya dinyanyikan dalam bahasa Inggris.
GridPop.ID (*)
Source | : | Grid.ID,ChatGPT |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar