GridPop.ID - Seorang ibu di Cibinong dengan berani berhasil menggagalkan aksi begal di atas motor.
Insiden pembegalan tersebut terjadi di Jalan Golf, Kelurahan Ciriung, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Aksi begal kini semakin berani, pasalnya kejadian yang dialami ibu tersebut terjadi pada Jumat (12/1/2024) siang bolong.
Kronologi
Melansir dari TribunStyle.com awalnya korban dan anaknya yang berinisial RM (18) hendak pergi ke bank sekira pukul 13.00 WIB untuk mengambil uang tunai Rp 100 juta.
Kemudian korban pergi ke bank lain yang berada di Pasar Cibinong beberapa waktu kemudian.
"Jadi dia pergi ke bank itu untuk setor tunai Rp 50 juta, dan sisanya Rp 50 juta lagi dimasukkan ke dalam tas.
Setelah itu, korban dan ibunya keluar dari bank," papar Kanit Reskrim Polsek Cibinong, AKP Yunli Pangestu menerangkan.
"Sesampainya di Jalan Golf, motor korban dipepet oleh motor pelaku dan salah satu pelaku yang ada di belakang (yang dibonceng) berusaha mengambil tas yang sedang dibawa ibu korban," sambung Yunli.
Kedua motor tersebut terus memepet motor korban, dan berusaha menarik tas yang dibawa korban.
Sang ibu dengan sekuat tenaga mempertahankan tasnya, bahkan sampai terjatuh ke aspal.
Saat terjatuh, pelaku masih terus berusaha menarik tas korban. Namun dengan berani korban menghadang dan berteriak minta tolong hingga warga berdatangan.
Demi menghindari amukan massa, pelaku lalu diamankan oleh sebagian warga untuk dilaporkan ke polisi.
Polisi langsung datang menangkap satu pelaku dan dibawa ke Mapolsek Cibinong. Sedangkan, satu pelaku melarikan diri pakai motornya.
"Pelaku ada dua, yang satunya berhasil diamankan inisial DW (21), namun yang satu lagi kabur. Sementara untuk ibu korban dibawa ke rumah sakit dan diberi perawatan," terangnya.
3 Begal Nangis Usai Kena Bogem Mentah Warga Cilincing
Viral video 3 orang begal menangis setelah dihantam warga menggunakan kursi plastik di Cilincing, Jakarta Utara.
Diberitakan GridPop.ID sebelumnya, 3 begal tersebut di ditangkap warga setelah beraksi merampas handphone seorang warga pada Jumat (25/11/2022) dini hari.
Ketua RW RW 04 Kelurahan Sukapura, Cilincing, Jakarta Utara, Herry Rohman, mengatakan, ketiga pelaku begal itu awalnya hendak membacok seorang warga yang sedang membeli nasi goreng pada Jumat dini hari.
Namun, aksi ketiga begal itu dipergoki dan saat mereka berupaya melarikan diri, warga sudah berhasil mengamankannya ke kantor RW 04 Kelurahan Sukapura.
Meski sudah diamankan ke kantor RW, justru komplotan begal itu melakukan perlawanan dengan berusaha membacok warga hingga Ketua RW setempat.
Bukannya berterimakasih sudah diamankan Pak RW dari massa yang sudah geram. Alhasil mereka dihadiah bogem mentah dari warga.
GridPop.ID (*)
Source | : | Tribunstyle.com,GridPop.ID |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar