Aktris 41 tahun itu pun mengaku mengerti kondisi yang dialami mantan suaminya saat ini.
"Dan aku juga ngerti kondisinya pesepakbola itu seperti apa, terutama Gunawan itu seperti apa," terangnya.
Atas kondisi itu, Okie Agustina mengaku tak mau membebani Gunawan Dwi Cahyo dengan nominal nafkah yang besar.
"Ya aku nggak mau membebani lah. Biar bagaimana pun Gunawan ini kan papanya (anak) aku nggak mau ngebebanin dia dengan uang yang besar," imbuhnya.
Tak hanya itu, Okie Agustina juga menyinggung permasalahan yang dialami oleh mantan suaminya.
Ya, Okie menyebut jika Gunawan Dwi Cahyo sedang memiliki masalah dengan klub sepakbolanya.
"Apalagi sekarang ada masalah sama klubnya kan, jadi ya udah lah, yang penting cukup."
Baca Juga: Trauma Ibunya 2 Kali Bercerai, Kiesha Alvaro Hibur Okie Agustina saat Ditalak Gunawan Dwi Cahyo
"InsyaAllah kalau buat yang lain-lainnya ada rezeki buat aku sendiri," tuturnya.
Sebagaimana diketahui, perpisahan Okie Agustina dengan Gunawan Dwi Cahyo ini menjadi yang kedua baginya.
Sebelumnya, Okie Agustina sempat membina rumah tangga dengan Pasha Ungu namun juga berakhir di meja hijau. GridPop.ID (*)
Source | : | Kompas.com,Tribunseleb |
Penulis | : | Luvy Octaviani |
Editor | : | Luvy Octaviani |
Komentar