GridPop.ID - Malang benar nasib calon pengantin wanita asal Thailand bernama Natthanicha.
Menjelang hari bahagianya, Natthanicha harus kehilangan sosok ayahnya untuk selamanya.
Mirisnya lagi sang ayah pergi dengan cara yang tragis.
Melansir TribunTrends.com diungkapkan ayah Natthanicha ditemukan tewas gantung diri di rumah mereka di Buriram, Thailand, Jumat (15/3/2024).
Awalnya seorang kerabat sedang mencari ayah Natthanicha untuk diminta pendapat tentang beberapa persiapan pernikahan putrinya.
Namun sosok sang ayah tak ada hingga kerabat itu masuk ke dalam rumah dan menemukan ayah Natthanicha dalam keadaan lemas tergantung.
Dari hasil penyelidikan, diketahui tak ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh ayah Natthanicha.
Menuru Natthanicha sang ayah sempat berhalusinasi beberapa waktu belakangan ini.
Hal itu karena dipengaruhi alkohol.
Mendiang ayahnya bercerita jika ada orang yang datang ingin membunuhnya. Hal tersebut sempat diacuhkan oleh keluarga.
Siapa sangka, halusinasi tersebut ternyata tidak main-main.
Ayah Natthanicha stres karena merasa ada yang membunuhnya lalu nekat mengakhiri hidupnya.
Kematian ayahnya membuat Natthanicha terpukul karena kini ia menjadi anak yatim piatu.
Ia memutuskan menunda pernikahannya hingga Mei 2024.
Pengantin Pria di Banjarmasin Batal Nikah karena Mempelai wanita tak datang
Kisah serupa terjadi di Tanah Air, tepatnya di Banjarmasin.
Seorang mempelai pria membatalkan pernikahannya karena sang mempelai wanita tak datang, padahal tinggal melaksanakan ijab qabul.
Kisah pria ini menjadi viral setelah diunggah oleh akun TikTok @dwitrisiana
Baca Juga: Viral di TikTok Curhatan Wanita Batal Nikah, Calon Suami Ketahuan Suka Cewek Open BO
Dalam keterangan unggahannya, Dwi bercerita jika awalnya pihak perempuan meminta untuk menunda acara pernikahan di hari Jumat sore padahal acara seharusnya dilaksanakan pada Minggu pagi.
"keluarga calon mempelai perempuan mempending acara di hari jumat sore, sedang acara di minggu pagi..," jelas Dwi.
Dwi pun menjelaskan jika persiapan pernikahan tersebut sudah hampir 100 persen selesai.
"dan persiapan sudah hampir 100 persen selesai... dekor sudah di pasang di hari kamis, catering sudah lunas, semua vendor minta pelunasan di hari sabtu pagi...,"
Selain itu, undangan juga sudah disebar kepada para tamu.
"undangan sudah disebar...,"
Karena acara sudah siap dan tak ingin mengecewakan orang-orang yang sudah bekerjasama mempersiapkan pernikahan itu, akhirnya keluarga Dwi memutuskan untuk melanjutkan acara tersebut.
"agar tidak zholim kepada orang2 yg sudah mau bekerjasama, maka the show must go on... "kami akan menyelesaikan apa yg sudah kami mulai" pantang mundur sebelum tahu ending..,"
GridPop.ID (*)
Baca Juga: Wanita di Jaktim Akhiri Hidup dengan Tragis Depresi Kekasih Selingkuh, Sempat Main HP
Source | : | GridPop.ID,TribunTrends.com |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar