GridPop.ID - Siapa sih yang tak mau mendapatkan hadiah berupa uang tunai secara cuma-cuma?
Seperti halnya yang dialami para jemaah di Mesjid Jami' Al Ilyas Penjalinan Sayap Mas Gondanglegi Kulon, Kabupaten Malang, Jawa Timur berikut ini.
Ya, setelah menyelesaikan sholat Tarawih, para jemaah mendapat uang tunai sebagai hadiah.
Momen tersebut kemudian menjadi viral di media sosial.
Melansir dari Banjarmasin Post, uang tunai tersebut diberikan secara langsung kepada jemaah yang masih duduk di atas sajadah.
Kejadian bagi-bagi uang untuk jemaah Sholat Tarawih itu menjadi viral di media sosial setelah diunggah oleh akun @sosmedkeras pada Kamis (29/3/2024).
Dalam video yang diunggah, terlihat seorang pria memegang tumpukan uang tunai pecahan Rp 50 ribu.
Uang itu kemudian dibagikan satu persatu kepada para jemaah Sholat Tarawih.
Uang-uang tersebut diletakkan di atas sajadah di bagian saf wanita.
Setiap jemaah yang melaksanakan tarawih masing-masing diberikan uang tunai sebesar Rp 50 ribu.
Baca Juga: Arti Istilah City Light yang Sedang Viral di TikTok, Sering Muncul di Konten FYP
“Viral, Salat Tarawih Dapat Uang Rp50 Ribu!
Source | : | Twitter,Banjarmasin Post |
Penulis | : | Helna Estalansa |
Editor | : | Helna Estalansa |
Komentar