GridPop.ID - Perselingkuhan merupakan salah satu masalah yang bisa merusak hubungan bahkan rumah tangga setiap pasangan.
Namun hal aneh justru terjadi pada pasangan asal Jepang ini.
Seorang wanita bernama Yoshiko membagikan cerita di sebuah stasiun televisi jika dirinya mendapat izin dari suami untuk berselingkuh.
Pengakuan Yoshiko itu sontak membuat publik heboh.
Melansir dari laman Eva.vnvia Tribun-Medan.com wanita 35 tahun itu menceritakan kehidupan rumah tangganya.
Sekitar 3 tahun setelah menikah, mereka memiliki anak pertama berjenis kelamin laki-laki.
Beberapa tahun kemudian, Yoshiko merencanakan memiliki anak kedua.
Namun setelah sekian lama menikah, suaminya selalu menemukan cara untuk menghindari berhubungan badan.
Ternyata, sang suami mengalami masalah yakni sulit bergairah untuk berhubungan seks.
Yoshiko lantas curhat di media sosial, dari sinilah perselingkuhannya pun dimulai.
Yang lebih mengejutkan lagi suaminya mengizinkan Yoshiko untuk selingkuh dengan syarat tidak memakai perasaan terlalu dalam.
"Saya tidak memenuhi kebutuhan istri saya, jadi ini adalah solusi terbaik," kata sang suami.
Anehnya hubungan antara Yoshiko dan suaminya jadi lebih harmonis, santai dan bahagia tanpa rasa cemburu atau marah.
Banyak warganet yang merasa aneh dengan sikap suami Yoshiko yang aneh.
Warganet juga ramai-ramai memberikan Solusi agar Yoshiko membawa suaminya ke psikiater, karena takut jika sang suami mengalami gangguan kejiwaan.
5 Dampak Perselingkuhan dalam Rumah Tangga pada Kesehatan
Menurut Prevention dikutip via Kompas.com, mayoritas wanita berselingkuh karena merasa kurang secara emosional, sedangkan mayoritas laki-laki berselingkuh karena merasa kurang secara seksual.
Siapapun yang melakukan perselingkuhan dan apapun itu alasannya, akan berdampak pada kesehatan emosional dan kesehatan mental. Ketahui dampak perselingkuhan dalam rumah tangga berikut.
1. Kehilangan rasa percaya terhadap pasangan
Prevention menyebutkan bahwa salah satu dampak perselingkuhan adalah hilangnya kepercayaan terhadap pasangan, baik secara seksual dan emosional, serta dalam bidang lainnya. Pasangan yang berselingkuh akan membuat kebohongan-kebohongan sehingga akan sangat sulit untuk dipercaya.
2. Menurunkan kepercayaan diri
Seseorang yang berselingkuh memiliki kekurangan dan akhirnya bisa melengkapi kekurangannya tersebut dari partner selingkuhnya. Kondisi ini akan memberikan rasa percaya diri, namun sebaliknya akan berdampak negatif terhadap pasangan yang diselingkuhi.
3. Kecemasan
Kecemasan merupakan salah satu dampak negatif terbesar dari perselingkuhan dalam rumah tangga. Marriage menjelaskan bahwa kondisi yang tidak stabil akan meningkatkan rasa cemas yang merupakan reaksi tubuh terhadap stres.
4. Menyalahkan diri sendiri
Health Shots menyebutkan bahwa seseorang yang diselingkuhi akan menganggap dirinya sebagai orang yang jahat dan menganggap bahwa perselingkuhan yang terjadi adalah kesalahannya. Akibatnya, menghukum diri sendiri menjadi hal yang umum dilakukan dan akan menjadi kebiasaan yang sulit untuk dihilangkan.
5. Kelelahan mental
Healthline menjelaskan bahwa perselingkuhan dalam rumah tangga akan berdampak negatif karena menurunnya kemampuan untuk berpikir, memecahkan masalah, dan mengatur emosi. Rasa bersalah dan cemas akan membuat seseorang yang diselingkuhi menjadi sangat lelah secara emosional.
GridPop.ID (*)
Baca Juga: Modus Izin Pergi Olahraga Lari, Suami Malah Melipir ke Rumah Janda untuk Selingkuh
Source | : | Kompas.com,Tribun-Medan.com |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar