GridPop.ID - Baru-baru ini acara Saurans yang dimeriahkan oleh keluarga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina berhenti tayang.
Raffi Ahmad sempat berpamitan di penayangan terakhir Saurans pada 3 Paril 2024 kemarin.
"Untuk semuanya terima kasih, sampai hari ini kita selalu bersama setiap sahur menemani seluruh masyarakat Indonesia di Net tv," kata Raffi dikutip dari YouTube Netmediatama via Kompas.com.
"Kami segenap pengisi acara dan dari keluarga besar Saurans dan Net TV mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya," lanjutnya.
Ia juga meminta maaf apabila ada kesalahan yang sengaja atau tidak disengaja dalam acara tersebut.
Suami Nagita Slavina itu juga membantah jika berhentinya acara Saurans bukan karena rattingnya rendah.
"Yang memang bukan karena masalah performa, bukan masalah apa pun, tapi masalah teknis. Enggak apa-apa yang penting kita semangat puasanya," imbuh Raffi dikutip dari YouTube Rans Entertainment via Kompas.com.
Dibalik insiden tersebut ada hal positif yang didapatkan Raffi dan Gigi.
Keduanya jadi bisa menghabiskan sahur bersama keluarga kecil mereka di rumah tanpa ada tanggungan syuting.
"Enggak ada acara sahur guys, jadi kita bisa sahur," kata Nagita.
"Kita sahur guys," kata Raffi kemudian.
Sebelumnya heboh acara Saurans mendapat teguran dari Komisi Penyiaran Indonesia (KPI).
Hal tersebut disebabkan karena menampilkan Rayyanza Malik Ahmad alias Cipung dalam acara tersebut.
Teguran itu diperlihatkan KPI melalui akun Instagram resmi mereka @kpipusat, Kamis (4/4/2024).
“Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat memutuskan memberikan sanksi administratif berupa teguran tertulis kepada dua program siaran,” bunyi penggalan awal surat teguran tersebut.
“Pertama pada program siaran ‘SauRans di NET TV’ tayangan yang disiarkan pada tanggal 13-14 Maret 2024 mulai pukul 03.49 WIB dengan klasifikasi R13,” terang surat tersebut.
Dalam surat tersebut, dijelaskan juga pelanggaran yang dilakukan oleh program sahur Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
“Namun secara langsung menampilkan anak di bawah umur,” bunyi penjelasan di surat tewas.
Baca Juga: Videonya Ditangkap Polisi Gegara Terseret Kasus Harvey Moeis Viral, Raffi Ahmad: Ini HOAX...
Selain acara sahur Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, KPI juga menegur salah satu program berita di stasiun televisi swasta lantaran adanya visual korban yang bersimbah darah lantaran dihabisi nyawanya oleh ibu yang mengidap skizofrenia.
GridPop.ID (*)
Baca Juga: Satu per Satu Kebaikan Terkuak, Ini Alasan Raffi Ahmad Sudi Bantu Sesama Artis yang Alami Kesulitan
Source | : | Kompas.com,Grid.ID |
Penulis | : | Andriana Oky |
Editor | : | Andriana Oky |
Komentar