GridPop.ID - Seorang ayah menangis ketika sahur sendirian, rekaman CCTV-nya viral.
Momen tersebut dipergoki sang anak dari rekaman CCTV.
Alasan si ayah menangis tak kalah bikin iba.
Dilansir dari Tribun Trends, si ayah nampak diam-diam menangis sambil makan sahur.
Adapun videonya diunggah akun Instagram @viralinbos pada, Kamis (4/4/2024).
Kisah tersebut viral di media sosial.
Diketahui seorang warganet Malaysia mengunggah rekaman CCTV di dapur sang ayah.
Nampak dalam video ketika si ayah memasang wajah sedih ketika santap sahur.
Beberapa saat kemudian, pria tersebut menangis sambil menyantap sahur.
Usut punya usut, momen tersebut kali pertama si ayah sahur sendiri tanpa sang istri.
Sebab istrinya telah meninggal dunia.
Baca Juga: Dikira Sweeping, Polisi Lalu Lintas Bagi-bagi Takjil Sepi Peminat hingga Tak Ada yang Berani Lewat
Biasanya keduanya selalu menjalani bulan Ramadhan bersama.
Kini ia tinggal seorang diri usai kepergian istrinya.
Sang anak tak tinggal diam setelah melihat rekaman CCTV tersebut.
Dia langsung bergegas ke rumah ayahnya.
Kemudian ia mengajak ayahnya untuk ziarah ke makam sang ibu guna mengobati kerinduan ayahnya.
“Little by little we let go of loss… But never of love, Al-Fateha Robiah Binte Sedot (Sedikit demi sedikit kita melepaskan kehilangan.. Tapi tidak dengan cinta, Al-Fatihah Robiah Binti Sedot),” tulisnya.
Kakek Sebatang Kara Meninggal Sambil Peluk Makam Orang Tua
Kisah memilukan dialami oleh seorang kakek di Gresik, Jawa Timur.
Dikutip dari Tribun Medan, lansia bernama Muhammad Subandrio (60) ini merupakan warga Kroman, Kecamatan Gresik, Kabupaten Gresik.
Ia ditemukan meninggal dunia di area pemakaman Tlogopojok, Kecamatan Gresik, Kabupaten Gresik, Kamis (11/1/2024).
Subandrio pertama kali ditemukan oleh Agus Bastoni.
"Karena dikira tidur, kemudian oleh saksi dibangunkan, tetapi tidak bergerak, kemudian oleh saksi dicek nafasnya, ternyata sudah meninggal," ucap Kapolsek Gresik, AKP Rahmat.
Kanit Reskrim Polsek Gresik, Ipda Aziz menuturkan, Subandrio meninggal saat sedang ziarah ke makam orang tuanya.
"Dia atau si kakek ziarah ke makam orang tua, datang subuh, meninggal di sebelah makam keluarga, biasa memang ke situ kadang sore kadang subuh," ujarnya.
Posisi Subandrio berada di sebelah makam orang tuanya.
Dipastikan bahwa si kakek datang sejak Subuh, sebab kondisi jasadnya masih belum pucat ketika ditemukan.
Subandrio juga diduga meninggal karena sakit yang dideritanya.
GridPop.ID (*)
Source | : | Tribun Medan,Tribun Trends |
Penulis | : | Ekawati Tyas |
Editor | : | Ekawati Tyas |
Komentar