Find Us On Social Media :

Shalat Tarawih Malam Ini, Warga Desa di Maluku Sabtu Mulai Puasa, Begini Perhitungan Penentuan 1 Ramadan Secara Turun Temurun

By None, Jumat, 3 Mei 2019 | 20:30 WIB

Warga di Desa Wakal, Kecamatan Leihitu, Pulau Ambon melaksanakan sholat tarawih perdana di Masjid Nurul Awal di desa tersebut, Jumat malam (3-5-2019) (Kompas.com/Rahmat rahman Patty)

GridPop.id - Bulan ramadan segera menjelang, berbagai persiapan sudah dilakukan menyambut bulan suci.

Namun, di beberapa daerah, penentuan awal bulan Ramadan berbeda-beda.

Sebagai contoh, warga di Desa Wakal, Kecamatan Leihitu, Kabupaten Maluku Tengah (Pulau Ambon).

Warga mulai menggelar shalat tarawih di Masjid Nurul Awal di desa tersebut, usai shalat isya berjemaah, Jumat malam (3/5/2019).

Baca Juga : Durjana Calon Penghuni Kerak Neraka Ini Perkosa Anak Tirinya, Korban Hilang 3 Hari Sebelum Ditemukan Jadi Mayat

Warga di desa tersebut mulai melaksanakan shalat tarawih perdana di masjid tersebut, sebab pada Sabtu (4/5/2019) besok, warga sudah mulai melaksanakan ibadah puasa.

Shalat tarawih yang diikuti puluhan jemaah itu berlangsung penuh khusuk dipimpin imam masjid setempat, Kasim Tahapary.