Find Us On Social Media :

Cuma Butuh Uang Rp 100 Ribu untuk Makan Satu Tahun, Pria Ini Bertahan Hidup dengan Cara Ekstrem Ini

By Veronica Sri Wahyu Wardiningsih, Selasa, 7 Mei 2019 | 18:40 WIB

Tumpukan roti yang dikumpulkan Daniel dari beberapa toko roti.

GridPop.ID - Berapa uang yang kamu habiskan untuk makan sehari? Sebulan? Bahkan satu tahun?

Tentu tidak sedikit bukan? Uang yang dikeluarkan pasti banyak.

Namun, bagaimana jika uang untuk makan bisa dikecilkan nominalnya?

Baca Juga : Jadi Sasaran Lawak Andre Taulany, Begini Replika Kediaman Nabi Muhammad yang Bersahaja dan Jauh dari Kesan Mewah

Pria bernama Daniel Tay asal Singapura ini bisa melakukannya.

Dikutip dari Kompas.com, pria asal Singapura ini menjalani gaya hidup dumpster dive atau arti harafiahnya adalah "mengorek tempat sampah".

Artinya, Daniel tak segan mengaduk-aduk tempat sampah untuk mencari makanan yang masih layak santap dan benda-benda lain yang bisa dia gunakan.

Baca Juga : Intai Tetangganya di Balik Kelambu Kamar, Pria Asal Lampung Ini Perkosa Korbannya Saat Sedang Tidur

Di sisi lain, pria berusia 38 tahun ini merupakan seorang freegan.

Freegan ialah orang yang menentang konsumerisme dan mencoba mengurangi sampah untuk membersihkan lingkungan.