"Posisi ini diambil dari total 444.976 TPS atau 54,91 persen. Sudah melebihi keperluan dari ahli statistik untuk menyatakan data ini sudah valid," kata dia.
Laode mengatakan, berdasakan data tersebut, BPN yakin pasangan Prabowo-Subianto telah memenangi Pemilu 2019.
Menurut dia, kemenangan Prabowo-Sandiaga hanya dapat berubah jika terjadi kecurangan, misalnya praktik pencurian perolehan suara paslon nomor urut 02.
"Angka ini bisa diubah kalau betul-betul dirampok. Inilah kondisi kami hari ini. Maka kami sampai pada keyakinan bahwa Prabowo-Sandi adalah pemenang," ucap Laode.
Baca Juga : Masak Nasi Goreng Spesial Untuk Reino Barack, Cara Syahrini Memotong Bawang Jadi Sorotan!
Baca Juga : Pengasuh Rafathar Dihujat Setelah Kalap Ditraktir Belanja Hingga 70 Juta, Raffi Ahmad Buka Suara