Find Us On Social Media :

Aksi Demonstrasi di Depan Bawaslu Berujung Ricuh, Kapolri Ungkap Sosok Provokator dan Jumlah Bayaran yang Diterima Oleh Mereka

By Bunga Mardiriana, Rabu, 22 Mei 2019 | 17:23 WIB

Kapolri Jenderal Tito Karnavian

GridPop.ID - Aksi demonstrasi di depan gedung Bawaslu pada Selasa (22/5/2019) yang berlangsung sejak pagi hingga malam hari berakhir ricuh.

Sejumlah massa dikabarkan terlibat kericuhan dengan polisi.

Akibatnya, polisi pun menangkap sejumlah orang yang diduga sebagai provokator.

Baca Juga: Ditemukan Amplop Berisi Uang dari Demonstran Depan Kantor Bawaslu, Polisi Duga Kericuhan Dipicu Oleh Massa Bayaran

Melansir dari Tribunnews.com, kericuhan tersebut berawal dari massa yang mencoba merusak pagar besi di depan Kantor Bawaslu pada Selasa (21/5/2019) pukul 22.15 WIB.

Mereka berteriak-teriak ke arah polisi yang telah menarik diri ke dalam Gedung Bawaslu.

Polisi kemudian berupaya untuk membubarkan kerumunan massa ketika situasi yang dinilai mulai memanas.

Baca Juga: Kerusuhan Berdarah di Bawaslu, Anies Baswedan Sebut 6 Orang Meninggal, Ada Luka Robek Menembus Paru-paru