Find Us On Social Media :

Aksi Demonstrasi di Depan Bawaslu Berujung Ricuh, Kapolri Ungkap Sosok Provokator dan Jumlah Bayaran yang Diterima Oleh Mereka

By Bunga Mardiriana, Rabu, 22 Mei 2019 | 17:23 WIB

Kapolri Jenderal Tito Karnavian

Untuk membubarkan para pengunjuk rasa yang masih bertahan, kendaraan taktis kepolisian yang telah meninggalkan Bawaslu pun kembali didatangkan.

Pukul 22.40 WIB, bentrokan pun tak terelakkan hingga terlihat polisi mengejar para pengunjuk rasa.

Selain itu terjadi pula aksi massa yang rusuh pada tengah malam hingga dini hari tadi, Rabu (22/5/2019).

Baca Juga: Kobaran Api Muncul, Massa Dipukul Mundur, Begini Kondisi Terakhir Saat Subuh di Gedung Bawaslu

Melansir dari Kompas.com, aksi tersebut ternyata dilakukan oleh orang yang berbeda dari aksi di depan Kantor Bawaslu.

"Yang menyerang itu preman-preman yang dibayar, bertato," ujar Wiranto seperti dikutip GridPop.ID dari Kompas.com.

Preman tersebut menyerang aparat keamanan termasuk asrama-asrama kepolisian yang dihuni oleh keluarga anggota.

Baca Juga: Minta Situng Dihentikan Karena Dianggap Bermasalah, BPN Prabowo-Sandiaga Laporkan Kasus Ini ke Bawaslu