Find Us On Social Media :

Misteri Hidup Mbah Fanani, Pertapa Dieng Berambut Gimbal yang Dicabut dari Persemayamannya

By None, Jumat, 24 Mei 2019 | 21:13 WIB

Pertapa Dieng Mbah Fanani.

"Alhamdulillah beliau sekarang berada di petilasan DAMPU AWANG bersama orang tua kami abah Rojab dalam keadaan aman n nyaman. Petilasan dampuawang desa Sudimampir kec Balongan Indramayu, Jawa Barat," bunyi status di facebook tersebut.

Akun tersebut juga mengunggah foto mirip Mbah Fanani yang masih dalam kondisi telanjang dada dan berselimut sarung. Ia ditemani beberapa orang.

Kepastian juga disampaikan Kapolsek Batur, AKP Sumono.

Ia mengatakan, Mbah Fanani tidak dijemput paksa, melainkan dijemput oleh pihak keluarganya sekitar pukul 22.30.

“Beliau dijemput oleh empat mobil mewah dengan plat nomor E. Rombongan yang berjumlah sekitar 15 orang berpakaian serba putih turun dari mobil dan menghampiri tenda tempat beliau selama ini tinggal,” ungkapnya.

Sebenarnya, saat itu sejumlah warga menyaksikan penjemputan tersebut.

Mereka mengaku sebagai keluarga, hingga tidak ada yang berani menghalangi penjemputan itu.

Dan, pertapa gimbal yang misterius itu kini di tempat petilasan Dompu Awang, Indramayu. (*)

Baca Juga: Baru Sebulan Menikah dan Jadi Istri Ammar Zoni, Bentuk Perut Irish Bella Sontak Curi Perhatian, Hamil?

Baca Juga: Meninggal Dunia di Usia 193 Tahun, Mbah Arjo Manusia Tertua di Indonesia Punya Kebiasaan Hidup Panjang Umur yang Tak Terduga!