Find Us On Social Media :

Disoraki dengan Sebutan Ibu Presiden oleh Emak-emak, Begini Respon Spontan Titiek Soeharto!

By Veronica Sri Wahyu Wardiningsih, Jumat, 31 Mei 2019 | 16:28 WIB

Titiek Soeharto

GridPop.ID - Pasca kerusuhan 21-22 Mei lalu, banyak orang menaruh simpati bagi para korban.

Terlebih bagi korban yang kehilangan nyawa saat bentrok dengan pihak polisi.

Simpati ini juga ditunjukkan oleh Titiek Soeharto yang hadir dalam sebuah kegiatan solidaritas.

Baca Juga: Beri Komentar Pedas Pada Cuitan Titiek Soeharto di Twitter, Nikita Mirzani: Ngapain Harus Takut, Kan Sama-sama Perempuan!

Dikutip dari Tribunnews.com, Titiek Soeharto datang dalam kegiatan Presideium Eman-Emak Republik Indonesia.

Acara ini merupakan doa bersama untuk para korban kerusuhan aksi 22 Mei lalu.

Digelar di pelataran Masjid Agung At-Tin, kawasan TMII, Jakarta Timur, Kamis (30/5/2019), juga dihadiri Neno Warisman.

Baca Juga: Tanggapi Kerusuhan 22 Mei, Agum Gumelar Ungkap Ada Dua Kelompok Purnawirawan yang Siap Mati untuk Capres Nomor Urut 02

"Kita di sini bersama-sama bersalawat dan berdoa untuk para korban kerusuhan Aksi 22 Mei lalu," kata Neno di lokasi.