Berdasarkan informasi yang diperoleh dari kepolisian, sepeda motor Honda Beat AD 6534 S yang dikendarai korban dan truk tangki L 8082 UO yang dikemudikan Ali Suroso (48), warga Bogorejo, Merakurak, Tuban, Jatim, bersama-sama berjalan dari arah timur ke barat.
Posisi sepeda motor korban di depan samping kiri, sedangkan truk tangki di belakang samping kanan.
Pengemudi truk tangki saat mendahului lewat samping kiri tidak memperhatikan arus lalu lintas di samping kirinya.
Sehingga roda belakang samping kiri truk tangki membentur bodi samping kanan sepeda motor korban.
Korban terjatuh dan terlindas.
Baca Juga: Ketawa Cekikikan Diancam 6 Tahun Penjara, Kini Rey Utami dan Pablo Benua Gembok Kolom Komentar