Find Us On Social Media :

Selundupkan 10 kg Sabu, Bandar Narkoba Internasional Ini Sempat Mencoba Kabur dan Tertabrak Truk, Begini Kondisinya Sekarang

By Bunga Mardiriana, Rabu, 10 Juli 2019 | 11:51 WIB

Bandar sabu internasional yang tertabrak truk (kiri), sabu yang diselundupkan dalam galon cat (kanan)

GridPop.ID - Penyeludupan sabu-sabu di kawasan Jakarta Barat berhasil digagalkan oleh anggota Ditresnarkoba Polda Jatim pada Rabu (3/7/2019) lalu.

Dari upaya tersebut, polisi menyita sabu-sabu seberat 10 kg.

Narkoba tersebut merupakan milik Pieter Kristiono (38), warga Pilang, Gantar, Indramayu, Jawa Barat.

Baca Juga: Dulu Tajir Melintir, Aktor Ini Bangkrut Lalu Terjerumus Narkoba Hingga Terpaksa Naik Angkot dan Menanam Sayuran untuk Makan

Melansir dari Surya.co.id, kelompok tersebut meletakkan paket sabu yang terbungkus plastik dalam wadah drum cat berukuran 20 liter.

"Narkotika jenis sabu itu memang dimasukkan dalam galon cat," terang Ditresnarkoba Polda Jatim Kombes Pol Sentosa Ginting Manik, Jumat (5/7/2019).

Paket sabu-sabu berkedok drum cat tersebut dikirim menggunakan jasa antar barang PT PPS Cargo.

Baca Juga: Terpancing Emosi Sampai Pukul Istri, Penyanyi Ini Pernah Jadi Pengamen dan Sopir Taksi Hingga Mendekam di Penjara karena Narkoba