Find Us On Social Media :

Gali Makam BJ Habibie dan Ani Yudhoyono, Penggali Makam Ini Temukan Fakta Tak Terduga

By None, Kamis, 12 September 2019 | 16:03 WIB

Proses penggalian makam almarhum Presiden ke-3 RI Bacharuddin Jusuf Habibie di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, Rabu (11/9/2019) malam.

GridPop.id - Kepergian BJ Habibie meninggalkan duka bagi masyarakat Indonesia.

Penggali makam pun memiliki kenangan usai melakukan tugasnya menggali makam Habibie. 

Petugas penggali makam, Saudi (37) menggali makan untuk dua tokoh besar di Indonesia, BJ Habibie dan Ani Yudhoyono.

Berdasarkan penuturan Saudi, ditemukan sejumlah kesamaan saat dirinya menggali makan untuk presiden ketiga dan istri Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu.

Mulanya Saudi mengungkapkan tidak ada kendala sama sekali saat melakukan penggalian makam BJ Habibie di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Pernah Kena Marah BJ Habibie Gara-gara Uang 50 Cent, Pengawal Pribadi Ungkap Kenangannya yang Tak Terlupakan hingga Miliki Panggilan Khusus

Ia bersama kesembilan rekannya bahkan sangat terkesan saat menggali makam BJ Habibie.

Saudi mengungkapkan, tanah yang digali untuk liang lahat BJ Habibie sangat empuk.

Bahkan, tidak ada batu atau halangan apapun saat menggali makam selama kurang lebih 3 jam itu.

"Alhamdulillah tidak ada kendala. Tanahnya bagus lah. Enggak ada batu atau apa. Alhamdulillah," ucap Saudi saat berbagi cerita kepada awak media, di TMP Kalibata, Jakarta Selatan, Kamis (12/9/2019).