Find Us On Social Media :

Belum Genap Sebulan Menjabat jadi Mendikbud, Nadiem Makarim Curi Perhatian Saat Lakukan Kunjungan Kerja ke Jawa Timur, Penampilannya Banjir Pujian: Menteri Milenial Memang Beda!

By Maria Andriana Oky, Jumat, 8 November 2019 | 14:45 WIB

Nadiem Makarim - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan

GridPop.ID - Nadiem Anwar Makarim resmi dilantik sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Rabu (23/10/2019).

Mantan bos Gojek tersebut telah resmi menjadi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan dan mengemban tugas yang lebih berat.

Dikutip dari Kompas.com, Jokowi memang menarik beberapa tokoh muda di kabinet barunya.

Bahkan di saat memperkenalkan para menterinya secara resmi, Presiden pun merasa perlu menyesuaikan penggilan ke Nadiem saat memperkenalkannya ke publik.

Baca Juga: Mantan Bos Gojek Diragukan Kemampuannya hingga Dituding Tak Pantas Jadi Mendikbud, Seorang Pakar Bongkar Fakta Lain Nadiem Makarim Dalam Dunia Pendidikan

"Saya manggilnya mas aja karena masih muda, Mas Nadiem Anwar Makarim, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan," kata Jokowi yang disambut tawa dan tepuk tangan sejumlah menteri lain.

Sebulan menjabat sebagai Mendikbud, Nadiem Makarim akhirnya melakukan kunjugan pertamanya sebagai Mendikbud ke Jawa Timur.

Dalam kunjungannya kali ini Nadiem sukses berhasil mencuri perhatian publik dengan penampilannya yang jauh berbeda dari penampilan para menteri pada umumnya.

Sebuah video beredar di dunia maya ketika Nadiem baru saja turun dari pesawat, ia nampak mengenakan kemeja hitam dengan lengan digulung.

Baca Juga: Nadiem Makarim Disorot Tajam hingga Dianggap Tak Cocok Jadi Mendikbud, Pria Ini Bongkar Pengalaman Mantan CEO Gojek di Bidang Pendidikan: Presiden Bukan Tukang Es Krim!

Pendiri Gojek tersebut juga memakai celana jeans hitam. Ia juga menggendong tas ransel. Nadiem juga nampak berjabat tangan dengan perempuan yang menyapanya.

Dalam video tersebut Nadiem disambut beberapa orang berseragam dinas ASN.

"Heboh.. gaya berpakaian Mas Mendikbud Nadiem Makarim saat kunjungan kerja ke Jawa Timur. Menteri milenial memang beda. Perpaduan kemeja, jeans dan ransel. Simpel ngga kayak pejabat," tulis akun @m.bahrunnajach.

Baca Juga: Bukan Orang Sembarangan, Begini Dahsyatnya Kiprah Istri Nadiem Makarim yang Jarang Terekspos, Jabatannya Mentereng

Dilansir dari Tribunnews.com, Mendikbun Nadiem Makarim mendatangi SDN Gentong di Jalan KH Sepuh No. 49 Kelurahan Gentong Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan, Kamis (7/11/2019) siang.

Nadiem datang bersama rombongan sekira pukul 13.20 wib. Ia kemudian berkeliling melihat kondisi terakhir empat kelas yang atapnya ambruk.

Setelah berkeliling dan berbincang sekilas dengan Sekkota dan Kepala Sekolah (Kepsek) SDN Gentong, Nadiem langsung menggelar rapat tertutup di salah ruang kelas di SDN Gentong.

Selain meninjau SDN Gentong, Nadiem Makarim juga mengunjungi keluarga korban ambruknya atap SD tersebut.

Dilansir melalui Surya.co.id, Nadiem mengunjungi rumah Irza Almira dan Savina Arsy Wijaya. Di sana Nadiem tampak terus meneteskan air mata.

Baca Juga: Sudah Jadi Menteri, Nadiem Makarim Kelimpungan Tak Tahu Ajudannya Sendiri Seperti Orang Tak Kenal: Bapak Siapa?

"Saya ikut berduka dan berbelasungkawa. Yang sabar ya pak. Saya sungguh terharu dan ikut merasa kehilangan generasi penerus bangsa yang luar biasa," kata Menteri kepada Zubair, orang tua Irza Almira.

Ia meminta orang tua dan keluarga Sevina untuk kuat, sabar dan tegar.

Setelah berbincang singkat bersama orang tua korban, Menteri pun lantas berpamitan.

Sebelum pulang, Nadiem memberikan bantuan dan santunan untuk keluarga korban meninggal dalam peristiwa ini.

Baca Juga: Bos Gojek Nadiem Makarim Dipanggil Presiden Jokowi ke Istana, Para Driver Ojol Tak Setuju Bila Sang Bos Jadi Menteri: Mitra Ojolnya Belum Happy!

"Saya ucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya. Saya sudah mengunjungi rumah kedua korban ini. Saya sangat sedih," jelas Nadiem (*)