Find Us On Social Media :

Kematian Ibunya Bak Misteri, Rizky Febian Akui Didatangi Lina Lewat Mimpi: Mama Nangis Minta Tolong

By Maria Andriana Oky, Kamis, 9 Januari 2020 | 08:30 WIB

Lina dan Rizky Febian

Saat ditemui di kediamannya, Sugiarti saat menceritakan pengalaman memandikan Lina, mengaku, tidak menemukan lebam luka akibat pukulan atau kekerasan.

"Enggak ada, biru rata di sekitar wajah dan kuku. Saya yang memandikan almarhumah," ujar Sugiarti.

Pengalaman melihat jenazah terdapat kebiru-biruan sempat dia lihat.

"Almarhum suami saya juga dulu gitu, ada biru rata, tapi birunya biru wajar sama kayak almarhumah, bukan biru yang abis gimana gitu," ujar Sugiarti.

Baca Juga: Ngotot Nikahi Anggota DPR Meski Tak Direstui Orang Tua, Pernikahan Penyanyi Cantik ini Akhirnya Kandas di Usia 4 Bulan, Begini Nasibnya yang Bikin Geleng-geleng Kepala!

Selain melaporkan kejanggalan terkait kematian ibunya ke polisi, Rizky Febian pun menceritakan bahwa dirinya sempat didatangi almarhumah Lina lewat mimpi.

Dilansir dari Tribun Seleb, hal ini diungkap langsung oleh Rizky dalam video yang diunggah di kanal YouTube Beepdo.

“Setelah meninggal pun, saya didatangi mama lewat mimpi,” kata Rizky Febian ketika ditemui bersama Sule.

Rizky Febian masih mengingat mimpinya, menurutnya, kala itu Lina tak terlihat bahagia.

“Mama datang, menangis, minta tolong ke saya dan juga ayah,” tutur penyanyi berusia 21 tahun itu.

Baca Juga: Lancarkan Serangan Beruntun, Hacker Asal Iran Lumpuhkan Situs Terpenting AS dan Sebarkan Wajah Babak Belur Donald Trump: Kami Tidak Akan Berhenti!

Meski bermimpi demikian, Rizky Febian enggan mengaitkannya dengan hal apa pun.

Lelaki yang akrab disapa Iky ini memilih untuk tak berasumsi buruk terkait mimpinya.

“Tapi, kita enggak tahu minta tolongnya apa. Mungkin minta doa,” ungkap Rizky Febian.

Rizky Febian saat ditemui bersama keluarga baru saja menggelar pengajian dan santunan untuk anak-anak yatim.

Baca Juga: Mendadak Ambruk di Atas Panggung Saat Nyanyikan Lagu Cendol Dawet, Via Valen Tegas Membantah Tudingan Kelaparan, Ternyata ini Penyebabnya, Mabuk?

Melalui acara itu, para anak yatim menyampaikan doa bagi ketenangan mendiang Lina. (*)