Find Us On Social Media :

Honor Sekali Manggung Capai Ratusan Juta Rupiah, Lesty Kejora Tak Bersikap Sombong, Huniannya Jauh dari Kesan Mewah dengan Dapur yang Seadanya

By Septiana Risti Hapsari, Rabu, 26 Februari 2020 | 17:54 WIB

Lesty Kejora

Lesty pun tidak membenarkan atau membantah kabar nominal tarif manggungnya tersebut.

“Sebenarnya gimana ya, bersyukur aja, alhamdulillah, mudah-mudahan rezekinya nanti berkah buat Dede. Berkah buat yang ngundangnya juga,” ujarnya.

Namun meski honor sudah ratusan juta rupiah, Lesty nyatanya tak lantas hidup bergelimang kemewahan.

Ia tetap rendah hati dan hidup sederhana.

Hal itu terlihat dari rumah sederhana yang dimiliki oleh Lesty.

Seperti apa potretnya? Berikut ulasannya:

Baca Juga: Ditanya Soal Rencana Pernikahan, Sule Justru Memilih Kabur, Rizky Febian Buka Suara Ungkap Hubungan Asmara Ayahnya, Batal Menikah?

Pilih Rumah Sederhana

Sukses yang didulangnya, membuat Lesty bisa memperbaiki ekonomi keluarganya.

Pertama-tama, Ia merenovasi rumah kedua orang tuanya di Cianjur.

Di sanalah kedua orang tuanya tinggal dan tempat ibunya sehari-hari berjualan mi ayam.

Pada saat lebaran, Lesty pun foto bersama keluarga di rumah ini.

Warna dinding krem dan hijau seakan menjadi ciri khas.

Kesederhanaan rumah ini tidak menjadi penghalang kebersamaan dan kebahagiaan Lesty.

Baca Juga: Baru 12 Hari Usai Lahiran, Penampilan Terbaru Shandy Aulia Sukses Mencuri Perhatian, Tasya Kamila: Langsung Menatap Perut Sendiri dengan Tatapan Nanar