Find Us On Social Media :

Pernikahan Belum juga Digelar, Richard Kyle Akui Sedih Lantaran Banyak Tamu Undangan Batal Hadir di Acara Pernikahannya dengan Jessica Iskandar di Bali, Karena Corona?

By None, Selasa, 3 Maret 2020 | 16:00 WIB

Richard Kyle dan Jessica Iskandar

Menurut pemain film Dealova itu, banyak kerabat dari luar negeri yang telah menghubunginya dan membatalkan kehadiran pada hari pernikahannya nanti karena khawatir virus corona atau Covid-19.

"Kebanyakan kan teman-teman Richard mereka bilang takut banget. Banyak banget teman yang akhirnya telepon, cancel. Kayak teman-teman dari Singapura mereka bilang, mereka di sana berat banget untuk keluar gitu," ucapnya.

Baca Juga: Kagum Lihat Antusias Keluarga dan Teman yang Datang ke Acara Tahlilan Ashraf Sinclair di Malaysia, Ibunda Almarhum Sebut Soal Warisan dan Dukungan untuk BCL Serta Noah

Kata Jessica, para kerabatnya beralasan, bepergian lintas negara bisa mempertinggi intensitas bertemu dengan banyak orang.

"Kalau harus pergi jauh, akibat corona mereka enggak bisa datang. Banyak yang sudah mulai khawatir," ucapnya.

Adapun, dua orang Indonesia baru saja dinyatakan positif virus corona atau Covid-19, yakni seorang Ibu berusia 64 tahun dan putrinya 31 tahun.

Baca Juga: Tak Kuat Dengar Judika Nyanyikan Lagu Tentang Ashraf Sinclair, Tangis Bunga Citra Lestari Pecah hingga Menangis di Pelukan Ari Lasso

Mereka positif setelah berinteraksi dengan seorang WNA asal Jepang yang terdeteksi terjangkit virus tersebut.