Find Us On Social Media :

Choi Siwon Singgah ke Rumah Raffi Ahmad, Netizen Malah Dibuat Salah Fokus dengan Perlakuan Anggota Super Junior Ini Terhadap Amy Qanita: Oppa Siwon Sopan Banget!

By Septiana Risti Hapsari, Jumat, 13 Maret 2020 | 16:15 WIB

Raffi Ahmad, Nagita Slavina, dan Choi Siwon

Siwon juga berkesempatan kenalan dengan dua adik dan ibunda Raffi Ahmad.

Sikap yang ditunjukkan Siwon kepada ibu mertua Nagita Slavina, Amy Qanita saat berkunjung ke rumah Raffi Ahmad begitu mencuri perhatian warganet.

Saat pertama datang ke kediaman Raffi Ahmad, Siwon yang merupakan anggota Super Junior itu sempat terkejut melihat karpet merah digelar.

Dia langsung merangkul Raffi Ahmad dan Nagita Slavina selayaknya bertemu teman dekat.

Baca Juga: Kenakan Baju Orange hingga Tak Segan Bersihkan Sampah Jalanan, Ashanty Meradang saat Lihat Sampah Berserakan di Depan Rumah Warga: Tolong ya Kasihan Orang yang Nyapu

Siwon menyapa ramah orang yang diperkenalkan oleh Nagita Slavina, termasuk adik-adik Raffi Ahmad.

Namun sikap berbeda justru ditunjukkan oleh Siwon saat Nagita Slavina memperkenalkannya dengan ibunda Raffi Ahmad.

Raffi pun dengan sumringah memperkenalkan bintang Korea tersebut kepada sang ibunda.

"Ini ibu saya," kata Raffi dalam vlog Rans Entertainment, Jumat (13/3/2020).

Baca Juga: Bak Diberi Lampu Hijau, Begini Perlakuan yang Diterima Didi Riyadi Saat Jenguk Ibunda Ayu Ting Ting di Rumah Sakit, Drumer Elemen: Faktor Setelah Itu Akan Mengikuti..