Bahkan kita selalu mengakalinya dengan digoreng menjadi nasi goreng yang lezat.
Tapi tahukah, ternyata nasi sisa kemarin sebaiknya jangan dikonsumsi lagi karena sangat berisiko bagi kesehatan tubuh, lho!
Ya, nasi sisi kemarin jika dimakan bisa menyebabkan keracunan makanan.
Bahaya Nasi Sisa Kemarin
Dikutip dari Grid Health, nasi sisa kemarin diketahui terdapat bakteri Bacillus cereus yang dapat memicu gangguan kesehatan.
Seperti yang ditunjukan data penelitian pada National Health Service ini.
Memakan nasi sisa kemarin yang mengandung bakteri Bacillus cereus dapat menyebabkan sakit dan mengalami muntah bahkan diare sekitar 1 hingga 5 jam sesudahnya.
Meski gejalanya relatif ringan dan biasanya berlangsung sekitar 24 jam, namun tetap saja hal ini tidak baik bagi kesehatan kita.
Nasi sisa kemarin yang di simpan dalam suhu ruangan lebih berisiko membahayakan bagi tubuh kita.