Find Us On Social Media :

300 Calon Perwira Polisi Dinyatakan Positif Rapid Test Virus Corona, Polri Langsung Karantina Massal, Terungkap Kronologi dan Fakta Mengejutkan Dibaliknya

By None, Kamis, 2 April 2020 | 17:30 WIB

Sejumlah anggota polisi berlari menuju gedung pertemuan setelah pembukaan pendidikan Setukpa Polri angkatan ke-49 oleh Kapolri Jenderal (Pol) Idham Aziz di Sukabumi, Jawa Barat, Selasa (3/3/2020)

GridPop.ID - Wabah virus corona di Indonesia kini masih cukup memprihatinkan mengingat jumlah pasien yang terus bertambah.

Bahkan, baru-baru ini kasus mencengangkan datang dari Kepolisian Republik Indonesia (Polri) yang menyebut bahwa 300 siswanya terpapar virus corona.

Sontak, Polri mengambil langkah tegas untuk mengarantina ratusan siswanya di Sukabumi.

Sebanyak 300 siswa Sekolah Pembentukan Perwira (Setukpa) Lembaga Pendidikan dan Pelatihan (Lemdiklat) Polri di Sukabumi dinyatakan terpapar virus corona.

Baca Juga: Harga Dirinya Terluka Pernah Ditawar Untuk Temani Jalan-jalan ke Luar Negeri dengan Bayaran Rp 200 Juta, Luna Maya Beri Sindiran Menohok untuk Sang Penawar: Sorry Aku Nggak Jualan!

Hal tersebut diketahui berdasarkan hasil rapid test yang telah dilakukan.

Meski demikian, para siswa dinyatakan tak memiliki gejala covid-19.

Hal ini dikonfirmasi oleh Kepala Biro Penerangan Masyrakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri Brigjen (Pol) Argo Yuwono.

 

Rapid test dilakukan kepada 1.550 siswa Setukpa.

Baca Juga: Puluhan Ribu Narapidana Bakal Dibebaskan, Tapi Pedangdut Saipul Jamil Luput dari Daftar Tersebut, Kenapa?