Find Us On Social Media :

Awalnya Cuma Iseng Ikut Puasa Ramadhan, Wanita Non Muslim Ini Malah Kepincut Agama Islam Hingga Mantap Jadi Mualaf: Saya Merasa Segala Dosa Diambil

By None, Selasa, 28 April 2020 | 20:30 WIB

Ayesha Siddiqa, wanita non muslim yang jadi mualaf usai iseng ikut puasa Ramadhan

Melansir Tribun Timur, kisahnya bermula ketika Ayesha Siddiqa iseng berpuasa di Ramadan tahun 2013.

Ia melihat teman-teman muslimnya melaksanakan sahur, berpuasa sepanjang hari, salat, dan ditutup dengan berbuka puasa bersama.

Muncul rasa ingin tahu yang besar dalam diri perempuan 29 tahun ini.

Baca Juga: Terbiasa Jalani Kehidupan Mewah dengan Christian Sugiono Selama 11 Tahun, Titi Kamal Akui Lupa Kapan Terakhir Kali Masak Hingga Tak Bersemangat untuk Lakukan Hal Itu Lagi, Kenapa?

"Saya orang yang senang mencoba sehingga saya memutuskan untuk ikut berpuasa bersama mereka," ucap Ayesha Siddiqa, dilansir dari khaleejtimes.com.

Meskipun kala itu dirinya belum memeluk Islam, ia juga merubah penampilannya.

"Saya mulai berpakaian sopan dan mengenakan baju yang lebih tertutup untuk menghormati puasa tersebut," tambah Ayesha Siddiqa.

Ketika bulan Ramadan berakhir, Ayesha Siddiqa ternyata ikut juga menunaikan salat Idul Fitri bersama teman-temannya.

Baca Juga: Dulu Dikenal Sebagai Artis Top Papan Atas, Kini Pasangan Artis Jadul Ini Harus Banting Stir Jualan Martabak Demi Dapur Tetap Ngebul

Berhubung tidak tahu bacaan salat, Ayesha kala itu hanya mengikuti gerakannya saja.