GridPop.ID - Siapa yang tak kenal dengan sosok Aa' Gym, salah satu ustaz kondang di tanah air.
Sosok Aa' Gym sendiri sempat ramai dibicarakan saat dirinya mantap melakukan poligami.
Sayangnya, karena keputusan besarnya itu Aa' Gym justru sempat ditinggalkan oleh banyak jemaahnya.
Abdullah Gymnastiar dikenal sebagai pendakwah, penulis buku, penyanyi religi, sekaligus pengusaha.
Sosok Aa Gym sempat viral saat ia menikah lagi pada tahun 2006 silam dengan perempuan bernama Alfarini Eridani.
Sebelumnya Aa Gym diketahui sudah memiliki istri yakni Teh Ninik.
Akibat poligami tersebut, Aa Gym harus menelan pil pahit bisnisnya menurun, tak sedikit pula jemaah yang meninggalkan Aa Gym saat itu.