Find Us On Social Media :

Satu Per Satu Borok PBSI Mulai Terbongkar, Berawal dari Taufik Hidayat, Kini Atlet Lain Mulai Angkat Bicara: Seharusnya PBSI Bisa Lebih Menghargai Atlet!

By Septiana Risti Hapsari, Jumat, 22 Mei 2020 | 18:15 WIB

Taufik Hidayat

Sekjen PBSI Achmad Budiharto mengatakan, dia menganggap pernyataan Taufik seperti angin lalu dan memilih fokus melakukan pembinaan prestasi.

"Biar nanti sejarah dan fakta yang berbicara," kata Achmad Budiharto.

Seminggu berselang unggahan di akun YouTube Deddy Corbuzier tersebut, secara tidak langsung membuat pebulu tangkis lain buka suara soal borok PBSI.

Seperti halnya Tontowi Ahmad mengundurkan diri dari pelatnas dan memilih gantung raket pada Senin (18/5/2020).

Baca Juga: 17 Tahun Lelah Dimadu Meggy Wulandanri Ngotot Minta Cerai, Kiwil Bongkar Alasan Istri Keduanya Kekeh Ingin Pisah Singgung Soal Pelakor, Ada Apa?

Selain pensiun, Tontowi juga membuka borok PBSI yang tak menghargai atlet.

Status magang di pelatnas yang diterima Tontowi menjadi salah satu alasan dirinya pensiun.

Dia merasa tak dihargai dengan status tersebut. Padahal, prestasinya di kancah internasional bukan remeh-temeh.

"Saya keberatan karena status magang biasanya untuk pemain junior yang mau masuk ke pelatnas," kata Tontowi.

Baca Juga: Sempat Bikin Geger Jagat Maya, Terungkap Sosok Sarah Keihl yang Ternyata Miliki Gurita Bisnis Hingga Didapuk Jadi CEO di 6 Perusahaann Miliknya