Find Us On Social Media :

Geger Video 'Keke Bukan Boneka' Hilang dari YouTube, Terungkap 5 Fakta Mengejutkan Dibalik Kasus Hak Cipta Lagu Kekeyi, dari Masalah Hukum Hingga Pengakuan si Pencipta

By Sintia Nur Hanifah, Sabtu, 6 Juni 2020 | 17:00 WIB

Geger Video 'Keke Bukan Boneka' Mendadak Hilang dari YouTube, Terungkap 4 Fakta Mencengangkan Dibalik Kasus Hak Cipta Lagu Milik Rahmawati Kekeyi

3. Penjelasan Pengamat Musik

Pengamat musik Bens Leo menilai lagu "Keke Bukan Boneka" yang kini merajai trending di YouTube punya kemiripan dengan lagu "Aku Bukan Boneka" milik Rinni Wulandari.

Bens Leo lalu mempertanyakan kebenaran tentang Kekeyi yang menulis sendiri lirik lagu "Keke Bukan Boneka".

Pasalnya, dalam video klip lagu tersebut Kekeyi tidak menyertakan keterangan siapa pencipta lagunya dan hanya memuat keterangan dirinya sebagai penulis liriknya.

"Jadi penciptanya enggak ada, yang ada cuma aransemen siapa gitu. Tapi memang lagu ini mirip sekali, judulnya aja mirip," kata Bens Leo saat ditemui di rumahnya di kawasan Ciputat, Tangerang Selatan.

Baca Juga: Bak Ketiban Duran Runtuh, Mendadak Jadi Miliarder dan Diberi Mahar Toko Emas Beserta Isinya, 2 Pembantu Rumah Tangga Ini Hidup Bergelimang Harta Usai Dinikahi Majikannya!

Dari pengamatannya, Bens Leo menilai bahwa perbedaan lagu "Keke Bukan Boneka" dan "Aku Bukan Boneka" terletak pada aransemen musiknya.

Dalam lagu "Aku Bukan Boneka" ada beberapa ketukan khusus yang kemudian diganti menjadi tepuk tangan di lagu "Keke Bukan Boneka".

"Menurut saya agak aneh juga karena judulnya aja hampir sama. Kenapa judulnya kok hampir sama? Temanya, isi liriknya, itu hampir sama," kata Bens Leo.

Oleh sebab itu, Bens Leo menyarankan Novi Umar selaku pencipta lagu "Aku Bukan Boneka" melayangkan tuntutan atas pelanggaran hak cipta terhadap Kekeyi.

Baca Juga: Geger Tokoh Agama Asal Malaysia Sebut Lathi Challenge Sebagai Ritual Pemanggil Setan, Personel Weird Genius Pasang Badan Bela Lagu Ciptaannya: Buktikan padaku, Jika Tak Benar Berhenti Sebar Kebohongan!