Find Us On Social Media :

Torehkan Prestasi Sejak Kecil Hingga Sabet 700 Piala, Siswi SMP Ini Sekarang Ditolak 6 SMA Negeri Gegara Masalah Sepele Ini!

By Arif Budhi Suryanto,None, Minggu, 5 Juli 2020 | 06:05 WIB

Ilustrasi PPDB

Dinas Pendidikan DKI Jakarta yang terus-terusan dapat kecaman dari para orang tua akhirnya memberikan alternatif lain.

Alternatif ini disebut sebagai PPDB jalur bina RW yang akan dibukan pada tanggal 4-6 Juli 2020.

Tetapi orang tua murid meyakini bahwa alternatif dari Dinas Pendidikan tersebut tidak bisa menyelesaikan masalah yang ada.

Baca Juga: Elus Dada Malaikat Kecilnya Ikut Dinyinyiri Netizen, Ayu Ting Ting Pilih Masukkan Putrinya di Sekolah Internasional dengan Biaya Selangit, Ternyata...

 

 

Bagi Siwi, alternatif yang diberikan oleh Dinas Pendidikan setempat juga tak mungkin ia tempuhmenyekolahkan cucunya.

Padahal ada satu SMA Negeri yang berada di dekat tempat tinggal mereka, dan jaraknya hanya 500 meter.

Namun kendalanya adalah letak sekolah tersebut berada di RW sebelah hingga bisa membuat pupus harapan Aristawidya melanjutkan jenjang pendidikannya.

Baca Juga: Mendikbud Nadiem Makarim Akhirnya Izinkan Sekolah Tatap Muka, Simak Aturan yang Wajib Dipatuhi Bila Tak Ingin Terjadi Hal Ini

"Rusun ini ada 5 blok, semua itu jadi 1 RW, namanya RW 09. Tidak ada SMA Negeri di RW 09. Sekolah terdekat adalah SMAN 12 Jakarta, berjarak 500 meter, tapi beda RW," ucap Siwi Purwanti (60) nenek dari Arista saat ditemui di kediamannya, Kamis (2/7/2020).