Find Us On Social Media :

Batik Diklaim Sebagai Budaya Asli Tiongkok, Netizen Meradang hingga Bikin China Gigit Jari Gegara Fakta Ini

By None, Selasa, 14 Juli 2020 | 07:28 WIB

Motif Batik Pratiwi Krajan

Salah satu akun mempertanyakan jika memang batik adalah karya asli masyarakat China, mengapa mereka juga menyebutnya sebagai dengan sebutan 'batik'?

"Batik is original traditional art from Indonesia since hundred years ago NOT from China How do you get name of Batik for your art???? Why do you using the same name for your traditional craft???," tulis akun @KanjengMammie.

Kembali pada batik, sebenarnya pada 2009 silam, badan PBB UNESCO telah menetapkan batik sebagai Warisan Budaya Tak Benda Kemanusiaan dari Indonesia.

Dalam laman resminya, UNESCO menyebut batik Indonesia merupakan teknik, simbol, dan budaya yang melekat pada kain katun atau sutra yang diwarnai dengan tangan.

Baca Juga: Selama Ini Dipandang Sebelah Mata, Mulai Sekarang Jangan Buang Ampas Kopi, Manfaatnya Sangat Luar BiasaBagi Tubuh

Ini sudah melekat di masyarakat sejak bayi hingga meninggal.

Bayi digendong menggunakan kain batik panjang, orang beraktivitas banyak mengenakan pakaian batik, pun dengan orang meninggal yang kebanyakan diselimutkan kain batik.

Meski dipakai untuk berbagai keperluan, batik memiliki corak yang amat beragam dengan makna yang berbeda-beda pula.

Misalnya makna keberuntungan, kemakmuran, ketegasan, dan lain sebagainya.