Cinta Laura mengerti mungkin maksud dari beberapa orang yang menjadikannya candaan karena mengagumi atau memang sebuah hiburan.Namun, ada alasan dengan cara berbicaranya yang berbeda itu. "Padahal memang orang-orang tidak mau mengerti bahwa aku tumbuh besar di berbagai negara, dan memang tidak dari kecil di Indonesia. Karena tinggal di berbagai negara, ya bahasa Inggris bahasa sehari-hari," jelas Cinta Laura.
Baca Juga: Sepi Job di Tengah Pandemi Covid-19, Sederet Artis Ini Banting Setir Jualan Makanan Demi Dapur Tetap Ngebul, Ada Jengkol Balado hingga BandengArtis kelahiran 17 Agustus 1993 ini merasa seluruh masa remajanya dipakai untuk berusaha membuktikan ke orang lain bahwa ia bukan seperti apa yang mereka bayangkan Hal itu menyebalkan bagi Cinta Laura. Karena menurutnya seseorang tidak perlu membuktikan apapun ke siapapun, melainkan pembuktian sesuatu hanya perlu ditujukan ke diri sendiri.Sempat pindah dan tinggal di Amerika Serikat selama bertahun-tahun, aktris Cinta Laura mengakui selain alasan kuliah ia juga ingin fokus dengan kariernya di sana. Di samping itu, Cinta Laura merasa bisa melupakan sejenak pengalaman kurang menyenangkan di Indonesia."Tapi kalau aku pikir-pikir, aku rasa itu juga cara aku untuk melarikan diri dari Indonesia waktu itu," aku Cinta Laura dikutip dari kanal YouTube Narasi TV, Minggu (27/9/2020).