GridPop.ID - Aktris Tara Basro termasuk salah satu selebritas yang sebelumnya jarang mempublikasikan kehidupan pribadinya, termasuk perihal hubungan asmara.
Untuk itu, kabar pernikahan Tara Basro dengan pria blasteran Daniel Adnan cukup menggemparkan publik.
Hari bahagia Tara Basro dan Daniel Adnan yang terjadi pada pertengahan Juni 2020 tersebut lantas menimbulkan tanda tanya.
Salah satunya mengenai perangai Daniel Adnan yang mampu meluluhkan hati Tara Basro.
Sebelum menikah, Tara Basro dan Daniel Adnan sangat jarang membagikan momen pacaran mereka.
Di penghujung akhir tahun 2020 ini, Tara Basro akhirnya membagikan kisah percintaannya dengan sang suami.
Dituturkan melalui kanal YouTube Vidi Aldiano, Jumat (4/12/2020), Tara mengaku mulai menjalin hubungan dengan pria asal Ceko itu usai sama-sama membintangi film 'Gundala'.
Kala itu, Tara yang harus melakukan promo film ke berbagai kota berkesempatan didampingi oleh Daniel Adnan.
"Gara-gara waktu itu gua sehari harus ke dua kota, visit bioskop. Naik kereta gua udah bete banget, udah capek, belum tidur," tutur Tara seperti Grid.ID kutip.
"Akhirnya didatangkanlah dia. Aduh sweet banget," sambungnya.
Percikan asmara pun muncul saat Daniel memberi perhatian kecil pada Tara yang malas makan akibat terlalu banyak ngemil popcorn.
"Kalo misalnya promo tuh gua udah kebanyakan makan popcorn, di bioskop mulu kan."
"Trus gue udah bete tuh di meja makan di restoran Cina. Trus dia dateng dengan gayanya dia lah," kenang Tara.
"Trus yang, 'kok kamu belum makan?', 'ini ada banyak sayur loh'. Dia kan tahu gua makannya sayur doang pada waktu itu," lanjutnya.
Berawal dari perhatian itu, aktris 30 tahun ini pun luluh pada Daniel.
"'Ini ada banyak sayur loh, kok kamu gak makan?'. Trus akhirnya gue yang kayak (terpesona)," tukasnya.
"Jadi memang untuk dapetin hati gua harus (lewat) makanan," tandas Tara.
GridPop.ID (*)
Artikel ini telah tayang di grid.id dengan judul Ungkap Awal Kisah Asmaranya dengan Daniel Adnan, Tara Basro Akui Luluh Berkat Disuruh Makan Sayur: Memang Dapetin Hati Gua Harus Lewat Makanan