Find Us On Social Media :

Bikin Heboh Usai Dituding Tolak Vaksin Covid-19 Sinovac, PB IDI Akhirnya Beri Bantahan Keras: Jangan Ambil Ucapan Saya Sepotong-sepotong!

By Arif B,None, Senin, 14 Desember 2020 | 18:20 WIB

Vaksin Covid-19 yang dikembangkan perusahaan farmasi asal China, Sinovac

GridPop.ID - Baru-baru ini masyarakat tengah menyorot Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI).

Pasalnya sempat ramai dikabarkan pihaknya menolak vaksin Covid-19 Sinovac program pemerintah.

Menanggapi isu ini, Ketua Umum PB IDI langsung memberi bantahan keras.

Baca Juga: Satu Jam Saja, Jerry Kontestan MasterChef Indonesia Season 7 Sukses Masak Rendang,Ternyata Ini Tekniknya!

Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI) Daeng M Faqih memberikan klarifikasinya di kanal YouTube PB IDI, Senin (14/12/2020).

Menurut Daeng, pemberitaan itu kurang tepat. Sebab, sikap PB IDI secara resmi telah disampaikan kepada Kementerian Kesehatan dan Presiden Joko Widodo.

"Yakni untuk memberi dukungan dan apresiasi lalu saran (kepada pemerintah)," ujar Daeng dalam konferensi pers yang ditayangkan secara virtual itu.

Baca Juga: Ngaku Sudah Punya Gandengan Baru, Gading Marten Kepergok Mesra-mesraan Bareng Sosok Wanita Cantik Ini, Intip Foto-foto Saat Mantan Suami Gisel Dipeluk dan Dicium Mesra!